Tak Mau Dimarahi Bos? Lakukan 5 Hal Ini

Teguran dari atasan sebenarnya merupakan masukan yang dapat Anda gunakan untuk perbaikan diri ke arah yang lebih baik.

oleh Vina A Muliana diperbarui 29 Feb 2016, 07:01 WIB
Diterbitkan 29 Feb 2016, 07:01 WIB
10 Jenis Bos Ini Paling Sulit Dihadapi
Ini beberapa tipe bos yang paling sulit untuk dihadapi di tempat kerja.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam perjalanan karier, bukan tidak mungkin Anda akan dihadapkan pada beberapa rintangan. Termasuk diantaranya adalah mendapat teguran dari atasan. Seringkali banyak pegawai yang tidak tahan dan tidak tahu bagaimana cara menghadapinya.

Namun ternyata, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan. Teguran dari atasan sebenarnya merupakan masukan yang dapat Anda gunakan untuk perbaikan diri ke arah yang lebih baik.

Berikut 5 hal yang yang harus Anda ketahui kalau tak mau dimarahi bos seperti dilansir dari Forbes, Senin (29/2/2016):

1. Selalu datang tepat waktu

Datang tepat waktu merupakan salah satu kebiasaan karyawan sukses. Sayangnya, kebiasaan baik ini sulit dimiliki oleh sejumlah karyawan.

Jika Anda selama ini memiliki kebiasaan datang terlambat baik ketika masuk kerja, menghadiri rapat, atau bertemu orang cobalah ubah kebiasaan tersebut. Anda pun akan terhindar dari ocehan bos.

2. Berpakaian dengan baik dan benar

Penampilan merupakan salah satu faktor utama yang harus diperhatikan ketika pergi ke kantor. Berpakaian kerja yang tidak tepat, dapat membuat Anda merasa canggung. Oleh karena itu semakin baik penampilan, maka Anda juga akan semakin percaya diri.

3. Tahu cara berkomunikasi lewat tulisan

Banyak orang yang tidak mengetahui kaidah baik yang dilakukan ketika menulis. Akibatnya, email ataupun surat yang dikirim ke perusahaan pun kadang tidak mengandung kaidah penulisan yang baik. Penulisan yang salah dapat memberi kesan yang salah pula bagi orang yang membacanya

4. Memegang teguh komitmen

Memegang teguh komitmen berarti bertanggung jawab penuh dengan apa yang ia kerjakan. Banyak karyawan yang belum paham betul akan hal ini. AKhirnya mereka pun sering menjadi omelan bos.

5. Berinteraksi dengan rekan kerja

Berkomunikasi dengan rekan kerja adalah aktifitas yang mau tidak mau harus Anda kerjakan. Bahkan setiap hari.

Satu hal yang harus Andaperhatikan adalah bagaimana berkomunikasi yang baik dengan rekan kerja. Komunikasi yang baik akan menciptakan suasana yang nyaman bagi Anda dalam meniti karier. (Vna/Ndw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya