Liputan6.com, Jakarta Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengatakan pandemi Covid-19 menjadi momentum bagi sektor ekonomi dan keuangan syariah bisa diandalkan sebagai sumber pertumbuhan baru. Sebab, sektor ini memiliki daya tahan terhadap perlambatan ekonomi sebagai akibat dari penyebaran virus corona di dunia m
"Untuk Indonesia pandemi semakin menegaskan potensi sektor ekonomi dan keuangan syariah Indonesia yang dapat diandalkan sebagai sumber pertumbuhan baru," kata Perry dikutip dari Buku Laporan Ekonomi dan Keuangan Syariah 2020, Jakarta, Rabu (31/3/2021).
Baca Juga
Perry menuturkanperkembangan sektor ekonomi dan keuangan syariah yang positif tentu perlu mendapat perhatian dan dukungan untuk berkembang maksimal dalam berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi nasional.
Advertisement
Menciptakan lingkungan bertumbuh yang kondusif bagi industri halal Indonesia dan mendorong sektor keuangan syariah agar semakin mampu memenuhi gap pelayanan keuangan yang dibutuhkan sektor ekonomi menjadi hal yang strategis kedepan.
Periode pandemi ini juga memunculkan pentingnya peran sektor keuangan mikro dan sosial syariah Indonesia dalam memitigasi peningkatan angka pengangguran dan kemiskinan akibat kontraksi ekonomi. Selain itu, strategi usaha di Indonesia yang semakin mengoptimalkan teknologi digital, diharapkan ke depan mampu mengakselerasi aktivitas ekonomi dan memitigasi keterbatasan yang ada akibat pandemi.
Perry berharap kinerja sektor ekonomi dan keuangan syariah dapat memberi sumbangsih dalam perumusan bauran kebijakan nasional untuk melewati masa-masa sulit di depan. Dengan begitu, Indonesia dapat kembali fokus pada strategi mewujudkan transformasi ekonomi menuju Indonesia yang makmur dan berpendapatan tinggi.
Tren pemulihan ekonomi yang terus meningkat di akhir tahun 2020. Ekspektasi masyarakat yang optimis didorong telah dimulainya program vaksinasi. Ini menjadi modal yang berharga bagi Indonesia menghadapi tantangan di tahun 2021.
"Laporan Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia 2020, diharapkan dapat memberikan garis besar informasi tumbuh kembang ekonomi dan keuangan syariah nasional, serta program pengembangan yang dilakukan oleh Bank Indonesia dengan bersinergi bersama Pemerintah dan otoritas terkait," kata dia.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Dukungan BI
Penyusunan laporan ini merupakan salah satu wujud dukungan nyata Bank Indonesia dalam menyampaikan upaya dan capaian dari pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di tanah air.
Selain itu, laporan ini menjadi informasi bagaimana Bank Indonesia berkontribusi dan bersinergi dalam proses transformasi ekonomi dan keuangan syariah nasional yang berjalan selama ini.
"Kami berharap, laporan ini bukan hanya memberikan gambaran umum kondisi ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia, tetapi juga dapat membantu perumusan serta evaluasi kebijakan pengembangan ekonomi dan keuangan syariah nasional," kata Perry.
"Semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan-Nya atas langkah kita untuk mencapai Indonesia yang Maju serta menjadi Pusat Ekonomi dan Keuangan Syariah Terkemuka di Dunia. Aamiin," tutupnya.
Anisyah Al Faqir
merdeka.com
Advertisement