Hadirkan Layanan Andal dan Reliable, Ini Kolaborasi Bank Mandiri dan ARSSI

Dengan hadirnya solusi perbankan ditawarkan, Bank Mandiri berharap dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap efisiensi dan efektivitas operasional rumah sakit, mulai dari penerimaan pasien melalui Mandiri EDC, pemanfaatan Mandiri Virtual Account, hingga pembayaran rumah sakit kepada mitranya melalui Kopra by Mandiri.

oleh stella maris diperbarui 10 Jul 2024, 17:33 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2024, 17:27 WIB
Bank Mandiri
Hadirkan Layanan Andal dan Reliable, Ini Kolaborasi Bank Mandiri dan ARSSI/Istimewa.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dalam mendukung industri kesehatan, Bank Mandiri mempertegas komitmennya, melalui penyediaan solusi perbankan yang komprehensif bagi nasabah rumah sakit. Konsistensi  tersebut diwujudkan Bank Mandiri lewat penandatanganan kerja sama terkait pemberian dan pemanfaatan jasa layanan dan fasilitas perbankan kepada rumah sakit, dokter, dan karyawan rumah sakit anggota ARSSI.

Adapun penandatanganan untuk kerja sama tersebut dilakukan dalam kegiatan Seminar Nasional XI dan Healthcare Expo IX yang diselenggarakan oleh ARSSI di Jakarta, Rabu (10/7). Berlangsung hingga 12 Juli 2024, seminar mengusung tema Strategi Penguatan Digitalisasi dan Green Hospital dengan Berbasis Kearifan Lokal serta dihadiri oleh Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, Pejabat Eksekutif Commercial Banking Bank Mandiri Totok Priyambodo, Ketua Umum ARSSI Iing Ichsan Hanafi, dan berbagai pemangku kepentingan di sektor kesehatan.

Menurut Totok Priyambodo, penandatanganan untuk kerja sama tersebut sejalan dengan visi perseroan untuk menjadi mitra finansial utama pilihan nasabah melalui layanan digital yang handal dan reliable.

"Dengan hadirnya solusi perbankan yang kami tawarkan, kami berharap dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap efisiensi dan efektivitas operasional rumah sakit," ujar Totok.

Totok menjelaskan, Bank Mandiri menawarkan berbagai solusi transaksi, mulai dari penerimaan pasien melalui Mandiri EDC, pemanfaatan Mandiri Virtual Account, hingga pembayaran rumah sakit kepada mitranya melalui Kopra by Mandiri. Salah satunya lewat layanan khusus, Kopra Hospital Solution yang dilengkapi dengan fitur pelaporan dan dashboard yang memudahkan manajemen rumah sakit dalam melakukan rekonsiliasi dan pengambilan keputusan.

Selain itu, Bank Mandiri juga menyediakan solusi pembiayaan dan layanan perbankan lainnya untuk Rumah Sakit, dokter, petugas medis hingga karyawan. Bank Mandiri juga hadir melalui berbagai solusi transaksi keuangan untuk mempermudah proses bisnis melalui KOPRA by Mandiri. 

 

Bank Mandiri
Hadirkan Layanan Andal dan Reliable, Ini Kolaborasi Bank Mandiri dan ARSSI/Istimewa.... Selengkapnya

Tak hanya itu saja, sebagai pelengkap sistem informasi rumah sakit, Bank Mandiri menyediakan Kopra Hospital Solution dengan fitur reporting dan dashboard yang dapat mempermudah manajemen rumah sakit dalam melakukan rekonsiliasi dan mengambil keputusan. Bank Mandiri turut hadir memberikan solusi pembiayaan dan solusi perbankan lainnya bagi rumah sakit, Dokter, petugas medis dan karyawan rumah sakit.

Dalam mendukung tema Seminar Nasional ARSSI 2024, Bank Mandiri melalui Kopra turut memberikan solusi dengan berbagai fitur dan layanan transaksi digital untuk segmen wholesale yang membantu kegiatan transaksi rumah sakit. Saat ini, ada lebih dari 2.000 rumah sakit menggunakan solusi Bank Mandiri untuk berbagai kebutuhan transaksi dengan layanan digital untuk perusahaan melalui Kopra by Mandiri.

"Dengan adanya solusi inovatif yang ditawarkan Bank Mandiri, kami berharap rumah sakit di Indonesia, termasuk rumah sakit swasta yang tergabung dalam ARSSI, dapat memberikan layanan terbaik bagi masyarakat," kata Totok.

Sementara itu, Ketua ARSSI Iing Ichsan Hanafi mengatakan, dengan berbagai solusi inovatif yang disediakan Bank Mandiri diharapkan dapat membantu rumah sakit di Indonesia termasuk rumah sakit swasta yang tergabung dalam ARSSI, dapat memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Ke depan pihaknya akan terus memperkuat kolaborasi bersama dengan Bank Mandiri untuk dapat membangun sinergi dan memberikan solusi sesuai kebutuhan rumah sakit.

“Semua tantangan dan harapan menunjukkan pentingnya peran rumah sakit dalam menghadapi perubahan dan menjalankan tugas sebagai bagian dari sektor kesehatan. Mari kita jadikan momentum ini untuk bergerak maju, beradaptasi, dan berinovasi guna meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit," ujar Iing Ichsan. 

 

 

 

(*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya