Liputan6.com, Catania: Tuan rumah Catania belum mampu mencuri angka dari tamunya, Juventus pada paruh babak pertama. Unggul materi pemain membuat Juve menguasai jalannya pertandingan.
Juve yang memanfaatkan duet Carlos Tevez dan Osvaldo mampu tampil cekatan dalam menyerang pertahanan Catania. Hasilnya Catania harus bermain keras menghadapi skuat asuhan Antonio Conte.
Hasilnya berulang kali Juve melancarkan serangan dari sisi kanan pertahanan Catania. Akibatnya dua kartu kuning harus dikeluarkan oleh wasit untuk pemain Catania, Norbert Gyomber dan Gonzalo Bergessio.
Kedua tim terus menampilkan permainan menyerang, hanya saja Andrea Pirlo dan kawan-kawan mampu menguasai jalannya pertandingan.
Namun hingga turun minum, keduanya belum mampu memecah kebuntuan. Skor sementara masih sama kuat 0-0.
Susunan pemain:
Catania: Mariano Andujar; Nicolas Spolli, Giuseppe Bellusci, N. Gyomber; Jaroslav Plasil, Francesco Lodi, Mariano Izco, Fabian Andres Rinaudo, Luciano Monzon; Gonzalo Bergessio, Pablo Barrientos
Cadangan: Giuseppe Ficara, Gino Peruzzi, Nicolla Legrottaglie, Pablo Alvarez, Ciro Capuano, Cristiano Biraghi, Francesco Fedato, Sebastian Leto, Keko, Kingsley Boateng, Bruno Petkovic
Juventus: Marco Storari; Giorgio Chiellini, Martin Caceres, Leonardo Bonucci; Simeone Padoin, Andrea Pirlo, Arturo Vidal, Stephan Lichtsteiner, Mauricio Isla; Carlos Tevez, Pablo Osvaldo
Cadangan: Gianluigi Buffon, Rubinho, Filippo Romagna, Sebastian Giovinco, Asamoah, F. Llorente, F. Quagliarella, Matteo Gerbaudo.
[Half Time] Catania dan Juventus Belum Dapat Memecah Kebuntuan
Namun hingga turun minum, keduanya belum mampu memecah kebuntuan.
Diperbarui 24 Mar 2014, 03:44 WIBDiterbitkan 24 Mar 2014, 03:44 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kabar Pemecatan Vokalis Sukatani Bisa Pengaruhi Profesi Guru ke Depan?
Polisi Minta Masyarakat Tidak Memburu Satwa Mangsa Harimau
Arti Mimpi Digigit Anjing di Tangan Kiri: Makna dan Tafsir Mendalam
Bolehkah Berbuka Puasa Mengikuti Adzan Magrib Tetangga Desa, Apakah Sah?
Truk Pekerja PT ERB Terjun ke Sungai di Kabupaten Pelalawan, 6 Tewas dan 9 Hilang
Berdoa Terus tapi Tak Kunjung Dikabulkan? Simak Nasihat Buya Yahya agar Cepat Terkabul
Wakil Wali Kota Depok Ajak Masyarakatnya Melek Akan Perubahan Iklim
Arti Mimpi Mobil Hilang: Makna dan Tafsir yang Perlu Anda Ketahui
Mitigasi Siklon Tropis di Indonesia, BRIN Kembangkan Sadewa dan Kamajaya
Polda Jatim Naikan Status Perkara SHGB Laut Sidoarjo jadi Penyidikan
Cara Membahagiakan Orangtua di Alam Kubur jelang Ramadhan, Penjelasan KH Nasaruddin Umar
Hasil LaLiga: Tanpa Bellingham, Real Madrid Sikat Girona