Liputan6.com, London: Chelsea sudah menemukan pengganti Ashley Cole. Menurut kabar yang dilansir Dailymail, The Blues akan menjadikan Filipe Luis sebagai penerus Cole di sisi kiri pertahanan.
Cole akan dilepas pada bursa transfer musim panas mendatang. Oleh Chelsea, kontrak Cole tak diperpanjang dan ia bisa pergi dengan status bebas transfer.
Di musim 2013/2014, Cole sudah jarang dimainkan. Posisinya digantikan oleh bek asal Spanyol, Cesar Azpilicueta. Saat Cole pergi tentunya Chelsea membutuhkan pemain baru dan Luis dijadikan incaran utama oleh manajer Chelsea, Jose Mourinho.
Sayangnya keinginan Chelsea bertepuk sebelah tangan. Sejauh ini Luis masih setia dengan klubnya, Atletico Madrid. "Saya memiliki kontrak selama tiga tahun. Saya berpikir untuk melanjutkannya," ucap pemain kebangsaan Brasil tersebut.
Bersama Atletico, Luis mampu tampil gemilang. Musim 2013/2014, ia berkontribusi mengantarkan timnya menjuarai La Liga dan merebut status sebagai runner up Liga Champions.
"Kami harus mengangkat kepala tinggi-tinggi dan berpikir tentang tujuan berikutnya," tegas sang pemain.
Meski Luis sudah menegaskan ingin bertahan, Chelsea kabarnya tetap berusaha melayangkan tawaran. Untuk mendapatkannya, The Blues harus mengeluarkan uang sebesar 19,4 juta pound atau setara Rp 376 miliar. (Van)
Bek Atletico Ingin Dijadikan Pengganti Ashley Cole
Sang pemain masih menolak tawaran Chelsea dan tetap ingin membela Atletico hingga kontraknya selesai Juni 2017 mendatang.
diperbarui 29 Mei 2014, 16:11 WIBDiterbitkan 29 Mei 2014, 16:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Real Madrid Tolak Rekrut Fullback yang Direkomendasikan Kylian Mbappe, Lebih Tertarik pada Pemain Andalan Liverpool Ini
Coach Justin, Sosok Pengamat Sepak Bola Indonesia yang Dapat Ancaman Usai Bahas Shin Tae-yong
Tradisi Tiup Terompet Tahun Baru dari Bangsa Yahudi Kuno Kata UAS, Muslim Masih Mau Ikut-ikutan?
BMKG Prediksi Sejumlah Kota Besar di Indonesia Turun Hujan Hari Ini Minggu 29 Desember
Hadapi West Ham, Liverpool Optimis Perpanjang Rekor saat Hadapi West Ham
Profil Annar Salahuddin Sampetoding, Pengusaha dan Tokoh Masyarakat Sulsel Diduga Jadi Otak Pabrik Uang Palsu di Kampus UIN Alaudin
Prediksi Pertandingan Leicester City melawan Man City di Liga Inggris: Momen Kebangkitan dalam Laga Istimewa bagi Pep Guardiola
Jelang Pekan ke-19 Premier League Musim 2024/2025, Intip Statistik Pertandingan Chelsea vs Ipswich Town
Alasan Investor Lo Kheng Hong Beli Saham BDMN
6 Khasiat Ikan Salmon bagi Kesehatan Tubuh, Wajib Tahu!
Ini 5 Daerah di Indonesia dengan Suhu Terdingin
10 Makanan Khas Purwakarta yang Wajib Dicoba, Bisa Jadi Oleh-oleh