Liputan6.com, Milan - Gelandang AC Milan, Kevin Constant resmi meninggalkan Stadion San Siro terhitung sejak Sabtu (9/8/2014) dini hari WIB. Dia bergabung dengan Trabzonspor.
Seperti diberitakan oleh Football Italia, pria berkebangsaan Prancis tersebut sudah sepakat untuk bermain di Liga Turki. Constant menyetujui durasi kontrak selama empat tahun bersama Trabzonspor.
Pria berusia 27 tahun itu memperkuat I Rossoneri sejak tahun 2012 hingga 2014. Tercatat, Constant tampil bersama Milan dalam 31 pertandingan di semua kompetisi.
Kepergian Constant memang sudah diharapkan oleh Milan. Pasalnya, tim besutan Filippo Inzaghi itu sedang mendekati bek kiri Udinese, Pablo Armero.
Milan berencana meminjam Armero yang merupakan pemain Timnas Kolombia selama satu musim. Dari peminjaman Armero, Udinese mengantongi uang sebesar 500 ribu euro, atau setara dengan Rp 7,8 miliar.
Nantinya, jika Armero tampil mengesankan selama masa peminjaman, Milan berniat mempermanenkannya. Pada Senin (11/8/2014), Armero dikabarkan akan menjalani tes medis di San Siro.