Liputan6.com, Valencia - Penyerang Valencia, Alvaro Negredo, masih kesulitan beradaptasi bersama klub barunya itu. Sejak bergabung sebagai pemain pinjaman musim 2014/2015, Negredo belum mampu menemukan ketajamannya.
"Saya memang belum kembali tajam tapi saya tidak khawatir, meskipun saya tidak mencetak gol saya tetap merasa baik dan ke depannya saya yakin gol itu akan tiba," sebutnya seperti dilansir Football-Espana (14/11).
Musim 2013/2014 lalu, penyerang asal Spanyol ini juga agak kesulitan bermain bersama Manchester City. Ia hanya mampu mencetak sembilan gol dari 32 laga Liga Premier yang ia jalani.
Kini Negredo ingin segera bermain rutin bagi Valencia. Pasalnya saat baru bergabung penyerang 29 tahun itu langsung dibekap cedera.
"Kenyataannya saya merasa lebih baik, mungkin tidak 100 persen tapi gaya bermain yang diinginkan pelatih sangat cocok dengan kami," ujar mantan penyerang Sevilla itu. "Saya ingin segera berkontribusi jadi pelatih dapat bergantung pada saya karena saya sudah tidak cedera."
"Saya baik-baik saya, tapi tiga bulan tidak bermain itu waktu yang panjang dan saya harus bersaing dengan pemain lainnya," Negredo mengakhiri.
Masih Mandul, Penyerang Spanyol Ini Tetap Santai
Alvaro Negredo belum mencetak gol bagi Valencia.
Diperbarui 14 Nov 2014, 04:11 WIBDiterbitkan 14 Nov 2014, 04:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
10
Berita Terbaru
Apa Arti Sahur? Pengertian, Keutamaan, dan Pentingnya dalam Islam
Persiapan Mudik Lebaran, Ganti Oli Mobil Berkesempatan Dapat Hadiah
Kemensos Gelontorkan Rp3 Miliar untuk Korban Banjir Jabodetabek: Kasur, Obat, hingga Makanan
Jadwal Sahur Jogja dan Imsakiyah di 2025, Jangan Sampai Terlewat
Bolehkah Wanita Masak Sahur tapi Belum Mandi Junub, Apakah Puasanya Sah?
Doa Bersama Merawat Alam Tano Batak, Ephorus HKBP: Hak-Hak Rakyat Harus Dipulihkan
3 Resep Takjil Berbahan Kurma, Kolak sampai Infused Water yang Menyegarkan
Pesan Penting Utusan Khusus PBB Retno Marsudi untuk Sobat Bumi
Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Apa Kasusnya?
Usai Hubungan Suami Istri, Eeh.. Nyaris Imsyak, Pilih Sahur Dulu atau Mandi Junub?
Mudik Gratis DKI Jakarta 2025: Catat Tanggalnya!
Jalan Sudirman Banjir 1 Meter, Pemotor Memilih Dorong untuk Cegah Mogok