Liputan6.com, Osaka- Mantan pemain Manchester United Diego Forlan kemungkinan akan kembali berkarier di Liga Premier Inggris. Saat ini ada tiga klub yang sedang memburu tanda tangan Forlan.
Pria Uruguay itu saat ini bermain bersama klub Jepang Cerezo Osaka. Namun Forlan tidak betah bermain di Cerezo. Dia kecewa dengan sikap rekan-rekan setimnya yang tidak merasa sedih meski harus terdegradasi.
Kegalauan Forlan menurut The Sun akan dimanfaatkan oleh tiga klub Liga Premier yakni Hull City West Bromwich Albion dan Stoke City untuk merayunya kembali main di Inggris.
Ketiga klub tersebut berharap bisa merekrut Forlan sebelum bursa transfer Januari ditutup. Kabarnya Forlan bisa dipinjam dari Cerezo Osaka selama enam bulan hingga akhir musim nanti.
Forlan sudah pernah bermain di Liga Premier. Dia membela MU dari tahun 2002 hingga 2004. Sayangnya Forlan tidak sukses ketika bermain di Old Trafford. Forlan cuma jadi penghuni bangku cadangan.
Selepas meninggalkan MU, karier Forlan kembali melejit. Forlan menjadi mesin gol di Villarreal dan Atletico Madrid.
Mantan Pemain MU Kembali Merumput di Liga Inggris?
Forlan saat ini membela klub Jepang.
Diperbarui 28 Jan 2015, 10:02 WIBDiterbitkan 28 Jan 2015, 10:02 WIB
Diego Forlan merayakan gol saat Uruguay berhadapan dengan Jerman dalam laga play-off PD 2010 di Port Elizabeth, 10 Juli 2010. AFP PHOTO/CARL DE SOUZA... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Hobi Nabi Muhammad SAW, Termasuk di Bulan Ramadhan, Penjelasan Buya Yahya
Kejagung Berbagi Takjil, Kapuspen: Bukan soal Profesi, tapi Niat Baik di Bulan Suci Ramadan
Menilik Transisi Lahirnya Lenong Betawi
350+ Ide Video Ucapan Lebaran Kreatif untuk Momen Spesial
Sederet Alasan Mengapa Urine Paus Penting untuk Ekosistem Lautan
Panduan I’tikaf untuk Pemula: Cara Memanfaatkan 10 Malam Terakhir Ramadan
Malam Lailatul Qadar: Dzikir Apa Saja yang Dianjurkan?
Fakta Menarik Lagu Arab Viral 'Tob Tobi Tob', dari Puisi Klasik hingga Tren TikTok
Hasil Swiss Open 2025: Dapat Tiket Semifinal, Fikri/Daniel Belum Puas
Sambut Mudik Lebaran 2025, AION Indonesia Siapkan Bengkel Siaga
Pemkot Depok Siapkan Sejumlah Langkah Atasi Krisis Sampah di TPA Cipayung
Resep Kue Lebaran Semprit Tapioka yang Renyah dan Bikin Nagih