Mourinho: Benitez Gendut Kurang Perhatian dari Istrinya

Jose Mourinho dan Rafael Benitez banyak menukangi klub yang sama.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 29 Jul 2015, 15:30 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2015, 15:30 WIB
Rafael Benitez dan Jose Mourinho
Rafael Benitez dan Jose Mourinho

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, membalas kritikan istri Rafael Benitez, Montserrat Seara. Menurut Mourinho, seharusnya Seara lebih memperhatikan suaminya sendiri ketimbang kinerja orang lain.

"Wanita itu sedang bingung. Ia perlu memanfaatkan waktunya. Jika ia memperhatikan diet suaminya, ia tentu tidak akan punya waktu untuk membicarakan saya," sindir Mourinho seperti dilansir Sportsfan (29/7).

Sebelumnya, Seara menilai Benitez adalah orang yang membenahi pekerjaan yang ditinggalkan Mourinho. Pasalnya, mulai musim 2015/2016 Benitez akan menukangi Real Madrid, klub yang pernah diasuh Mourinho.

Uniknya, ini bukan pertama kalinya Benitez menangani mantan klub pria asal Portugal itu. Sebelumnya Chelsea dan Inter Milan juga sempat ditangani oleh Benitez sepeninggalan Mourinho.
Rafael Benitez dan Jose Mourinho
"Real Madrid adalah klub ketiga yang pernah ditangani Mourinho dan kini dilatih Benitez. Kami akan membenahi kekacauan yang ditinggalkan Mou," ujar Seara.

Mourinho sendiri ternyata tidak cukup puas dengan kinerja Benitez saat menukangi Inter Milan. Pada 2009/2010 La Beneamata sukses memenangkan treble winners di bawah asuhan Jose Mourinho.
Pelatih baru Real Madrid Rafael Benitez (kanan) memberi instruksi kepada pemainnya Francisco Roman
Namun pada 2010/2011, Inter mengganti Mourinho dengan Benitez. Tapi pelatih asal Spanyol itu gagal di La Beneamata.

"Hanya dalam enam bulan, Benitez berhasil menghancurkan tim terbaik di Eropa," tutup Mourinho. (Jnp/Ary)

Baca juga:

5 Pesepakbola dengan Kemampuan Khusus dan Unik

Mourinho Janji Bikin Falcao 'Ganas' Lagi

Ini Bukti MU Akui Keunggulan Arsenal

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya