Messi Cetak Gol ke-50, Argentina Sikat Bolivia

Messi mencetak gol lewat penalti.

oleh Thomas diperbarui 30 Mar 2016, 08:48 WIB
Diterbitkan 30 Mar 2016, 08:48 WIB
Argentina vs Bolivia
Selebrasi pemain Argentina usai jebol gawang Bolivia (Reuters)... Selengkapnya

Liputan6.com, Cordoba- Lionel Messi kembali mengukir prestasi cemerlang. Messi sukses melesakkan gol ke-50 bersama Argentina. Sumbangan satu gol Messi membawa Argentina menang 2-0 atas Bolvia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Latin, Rabu (30/3/2016) pagi WIB.

Bertanding di Cordoba, pelatih Argentina Gerardo Martino memilih mempertahankan mayoritas pemain yang pekan lalu memberikan kemenangan 2-1 atas Chile.

Baca Juga

  • Teroris Bom Brussels Menyamar Jadi Eks Pemain Inter Milan
  • Tolak Kembali ke Chelsea, Lukaku Pilih MU
  • Ditinggal Lorenzo, Yamaha Hadapi Masalah Pelik


Keputusan ini terbukti tepat. Argentina hampir unggul cepat ketika laga baru berjalan 10 detik, sayangnya tembakan Ever Banega membentur tiang gawang. Di menit 19, Argentina bisa membuka keunggulan. Bek kanan Gabriel Mercado kembali mencetak gol seperti ketika melawan Chile. Mercado menyambar umpan dari Gonzalo Higuain.

Argentina menggandakan skor ketika laga berjalan satu jam melalui penalti Messi. Wasit menunjuk titik putih akibat Banega dilanggar di kotak terlarang. Messi dengan dingin menyelesaikan hadiah penalti ini guna melesakkan gol ke-50 untuk Argentina.

Petaka menimpa Argentina sesaat sebelum jeda. Angel di Maria mengalami cedera dan tidak bisa melanjutkan pertandingan. Di Maria digantikan Angel Correa. Keputusan tersebut membuat Argentina kesulitan menambah gol di babak kedua meski masih mendominasi pertandingan.

Gawang Argentina malah terancam kebobolan. Kiper Sergio Romero melakukan penyelamatan pertama di laga ini pada menit 54 ketika menggagalkan tendangan bebas Martin Smedberg-Dalence. Hingga peluit panjang ditiup tidak ada gol lagi yang tercipta.

Kemenangan ini membuat Argentina berada di posisi tiga klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Latin. Argentina mengoleksi 11 poin dari enam laga. Sedangkan Bolivia terpuruk di urutan sembilan dengan tiga angka.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya