F1 GP Jerman: Rekan Setim Rio Haryanto Baca Pertanda Baik

Rekan setim Rio Haryanto, Pascal Werhlein optimistis tampil maksimal di balapan F1 GP Jerman pada Minggu (31/7/2016).

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 30 Jul 2016, 14:10 WIB
Diterbitkan 30 Jul 2016, 14:10 WIB
Pascal Wehrlein
Pascal Wehrlein optimistis tampil baik di GP Jerman /Pascal-Wehrlein.de

Liputan6.com, Hockenheim - Pascal Wehrlein optimistis akan berbicara banyak di balapan Formula 1 (F1) seri Jerman di sirkuit Hockenheim, Minggu (31/7/2016) besok. Rekan setim Rio Haryanto di Manor Racing ini berkaca pada hasil latihan bebas kedua, Jumat (29/7/2016) kemarin.

Di sesi latihan bebas itu, Pascal melahap 42 lap dengan catatan waktu 1 menit 18,193 detik. Catatan waktu itu lebih baik 1 detik dari catatan waktu latihan bebas pertama yakni 1 menit 19,975 detik.

Seperti dilansir Facebook resmi Manor, Pascal mengaku senang dengan hasil latihan bebas. Pascal menilai dirinya bisa mencatatkan lap tercepat saat menggunakan ban lunak.

"Tapi di lap kedua, kami menggunakan strategi yang sama dengan tim lain dan kami tidak terlalu jauh dengan mereka. Jadi ini adalah pertanda baik," kata Pascal.

Selain itu, faktor mengaspal di depan publik sendiri membuat Pascal semakin bersemangat. Seperti diketahui, Pascal merupakan pembalap kelahiran Sigmaringen, Jerman 21 tahun silam.

"Saya harap, kami bisa lebih baik. saya ingin menunjukkan kinerja bagus saya akhir pekan ini," ujar pembalap didikan Mercedes ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya