Timnas Indonesia Langsung Kembali Gelar Pemusatan Latihan

Indonesia akan memainkan laga pertama Piala AFF lawan Thailand, 19 November.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 09 Nov 2016, 21:00 WIB
Diterbitkan 09 Nov 2016, 21:00 WIB
Timnas Indonesia
Aksi bek Timnas Indonesia, M Abduh Lestaluhu berusaha menghalangi pemain Vietnam. (PSSI)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia yang dipersiapkan untuk Piala AFF 2016 dapat pengalaman berharga usai dikalahkan Vietnam, 2-3 di laga uji coba di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (8/11/2016). Pelatih Alfred Riedl pun tetap memuji penampilan pasukannya.

"Timnas bukan tidak bermain baik, hanya tekanan dari Vietnam di 15 menit terakhir yang membuat kesulitan. Lawan bisa memanfaatkan dengan baik kondisi itu. Semoga dalam pemusatan latihan setelah ini bisa mengubah sedikit kelemahan kita," kata Alfred Riedl seperti yang disampaikan humas PSSI kepada media di Jakarta.

Seperti diketahui, Indonesia sempat dua kali unggul lewat Boaz Solossa dan Irfan Bachdim. Sayang, dua kali pula Vietnam mampu membalikkan keadaan, dan menutup laga dengan kemenangan.

Usai laga lawan Vietnam ini, timnas Indonesia langsung kembali menggelar pemusatan latihan (TC) di Karawaci, Tangerang.Ā  Sesuai dengan rencana, pemusatan latihan berlangsung hingga menjelang keberangkatan ke Manila, Filipina pada 17 November.

Tentu saja, evaluasi termasuk dalam rangkaian pemusatan latihan di Karawaci. Sebab, beberapa hal yang masih harus dibenahi Alfred Riedl dari timnas Indonesia.

Pelajaran Berharga

Penyerang Irfan Bachdim menyebut, timnas Indonesia mendapat pelajaran berharga dari laga lawan Vietnam. Namun, Irfan tetap memuji permainan rekan-rekannya. "Yang jelas kami sudah bermain bagus. Tapi hasil belum memihak kita," ujar suami Jennifer Kurniawan itu. "Saya lihat, setiap hari permainan dan kerja sama timnas makin membaik."

Di Piala AFF sendiri, Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Filipina, Thailand, dan Singapura. Timnas Indonesia sendiri akan memainkan laga pertama lawan Thailand di Manila pada 19 November.

Ā 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya