Semifinal AFF: Wasit Ini Jadi Mimpi Buruk Vietnam

Vietnam pernah dirugikan oleh wasit tersebut.

oleh Liputan6 diperbarui 07 Des 2016, 06:08 WIB
Diterbitkan 07 Des 2016, 06:08 WIB
Latihan Timnas Vietnam
Latihan Timnas Vietnam. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Hanoi - Tim nasional Vietnam dihantui mimpi buruk jelang duel leg kedua semifinal Piala AFF 2016 melawan Indonesia di Stadion My Dinh, Hanoi, Rabu (7/12/2016). Hal ini setelah Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) resmi menunjuk Fu Ming sebagai wasit di laga krusial tersebut.

Fu Ming nantinya akan dibantu Ma Ji sebagai asisten pertama dan Cao Yi sebagai asisten kedua. Sementara Wang Di jadi wasit cadangan. AFF menunjuk perangkat pertandingan di mana semuanya berasal dari China.

Pada umumnya, Fu Ming merupakan salah satu juru pengadil di lapangan hijau yang cukup populer di Asia. Menurut beberapa sumber, wasit tersebut secara rutin menjalani tugas di laga penting.

Tapi Fu Ming tak lepas dari hal kontroversial. Itu diketahui sewaktu ia memimpin laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia yang mempertemukan Thailand versus Arab Saudi.

Saat itu Fu Ming memberikan hadiah penalti kepada Arab Saudi di pengujung laga ketika Sarach Yooyen dinilai melanggar Fahad Al Muwallad di kotak penalti. Akibatnya Gajah Perang harus meninggalkan lapangan hijau dengan kepala tertunduk setelah kalah 0-1.

Vietnam Pernah Dirugikan

Tak hanya Thailand yang merasa dirugikan dengan keputusan Fu Ming. Vietnam juga pernah merasakan hal yang sama ketika dia memimpin pertandingan semifinal Piala AFF 2014 sewaktu dikalahkan Malaysia dengan skor 2-4 di My Dinh.

Inilah yang menimbulkan kekhawatiran bahwa kejadian serupa dua tahun lalu terulang kala menjamu Indonesia. Bahkan Media Vietnam menilai setiap wasit dari China memimpin pertandingan Vietnam, maka itu akan menjadi mimpi buruk.

"Mimpi buruk di Piala AFF 2014 Malaysia bisa kambuh di Stadion My Dinh," tulis Bongdanet.vn.

(David Permana)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya