5 Transfer Pemain Paling Buruk Enrique di Barcelona

Pemain-pemain ini belum pantas untuk bermain atau dijual Barcelona.

oleh Defri Saefullah diperbarui 28 Feb 2017, 19:30 WIB
Diterbitkan 28 Feb 2017, 19:30 WIB
Luis Enrique
Luis Enrique (AFP/CHRISTOPHE SIMON)

Liputan6.com, Barcelona - Luis Enrique tidak selalu jitu dalam memilih pemain untuk Barcelona. Sejak kedatangannya di Barcelona pada musim 2014/15, Enrique memang sukses membawa beberapa pemain yang berpengaruh.

Sebut saja Marc Andre Ter Stegen dan Luis Suarez. Dua pemain ini tak pelak lagi merupakan pemain berpengaruh untuk Barcelona sejak didatangkan Enrique.

Memang, Ter Stegen baru mendapatkan jatah sebagai kiper utama setelah Claudio Bravo dijual ke Manchester City awal musim ini. Namun kiper asal Jerman ini berjasa besar dengan keberhasilan Barcelona juara di Liga Champions dan Piala Raja.

Boleh disebut, Enrique sudah jitu boyong Ter Stegen dari Borussia Monchengladbach. Namun ada kalanya Enrique lakukan blunder dengan membeli pemain yang salah. Sedangkan pemain bagus malah dijual.

Apa kegiatan transfer Enrique yang buruk selama melatih Barcelona? Berikut rinciannya:

1.Thomas Vermaelen

Pelatih Barcelona Girang Vermaelen Telah Pulih
Jika tidak ada halangan, Vermaelen akan turut diboyong Enrique dalam pertandingan kontra Getafe

Inilah pembelian Luis Enrique yang boleh disebut masuk transfer gagal. Bagaimana tidak, eks kapten Arsenal ini nyaris tidak dipakai di musim pertamanya bersama Barcelona.

Alasannya, Vermaelen lama dibekap cedera. Baru dibeli, Vermaelen sudah divonis cedera hamstring. Pada musim 2014/15, bek asal Belgia itu baru memulai debut di akhir musim tepatnya saat melawan Deportivo La Coruna pada 23 Mei 2015.

Alhasil, dia pun tak lebih sebagai pemain dengan gaji buta di Barcelona pada musim itu. Untungnya, Vermaelen ketiban durian runtuh karena Barcelona sukses merebut enam gelar.

Pada musim berikutnya, 2015/16, Vermaelen diharapkan bisa bermain lebih banyak. Dia sukses mencetak gol pertama di musim kedua saat melawan Malaga. Namun posisinya masih kalah dari Javier Mascherano, Gerard Pique dan Jeremy Mathieu.

2. Douglas

Douglas Pereira dos Santos
Douglas saat diperkenalkan sebagai pemain baru Barcelona (JOSEP LAGO / AFP)

Inilah pembelian kedua paling buruk oleh Luis Enrique. Digadang-gadang sebagai pelapis Dani Alves, eks bek Sao Paulo ini tak bisa lakukan tugasnya dengan baik.

Di debutnya, dia sudah mendapatkan kartu kuning saat Barcelona diimbangi 0-0 melawan Malaga. Usai penampilan itu, Barcelona pun menempatkannya sebagai bek kanan pilihan ketiga setelah Alves dan Martin Montoya.

Musim berikutnya, penampilan Douglas kembali di luar harapan. Bek berusia 26 tahun ini pun tak dimainkan sama sekali di musim 2015/16.

Karena tak berguna, Barcelona akhirnya meminjamkan Douglas ke Sporting Gijon. Belum jelas apakah Barcelona bakal membawa pulang Douglas atau melepasnya secara permanen ke Sporting Gijon.

3. Paco Alcacer

Paco Alcacer Barcelona
Penyerang Barcelona, Paco Alcacer (depan) berduel dengan bek Athletic Bilbao, Aymeric Laporte, pada laga lanjutan La Liga 2016-2017, di Estadio Camp Nou, Sabtu (4/2/2017). Alcacer mencetak gol perdana bersama Barcelona di arena Liga Spanyol musim ini. (A

Paco Alcacer memang cukup tajam saat main di Valencia. Dia digadang-gadang menjadi salah satu striker Spanyol yang menjanjikan setelah Diego Costa atau David Villa.

Barcelona pun berharap bisa mengulang kesuksesan seperti kala membeli David Villa juga dari Valencia beberapa musim lalu. Sayangnya, itu tidak terjadi dengan Alcacer.

Pemain berusia 23 tahun ini belum bisa tampil sesuai harapan. Dia awalnya diharapkan bisa jadi pelapis untuk trio Messi, Suarez dan Neymar (MSN).

Tapi karena tak kunjung memberi pengaruh, eks Valencia inipun terpaksa diparkir di bangku cadangan. Sampai saat ini, Alcacer baru mencetak 2 gol untuk Barcelona. Messi pun sudah meminta Alcacer untuk dijual saja musim depan.

4.Andre Gomes

Rekrutan Anyar Barcelona
5. Andre Gomes, kemungkinan Luis Enrique akan lebih memilih gelandang asal Portugal ini dibandingkan Dennis Suarez. Mantan pemain Valencia ini dipercaya bisa mengimbangi lini tengah Barcelona bersama Andres Iniesta. (AFP/Lluis Gene)

Sejak awal, pembelian Andre Gomes sering dipertanyakan. Maklum, pemain yang dibeli dari Valencia dengan transfer 35 juta euro (plus 20 juta euro bonus) ini dirasakan kurang perlu.

Barcelona boleh disebut punya stok pemain tengah yang menumpuk. Selain dua pemain senior Andres Iniesta dan Sergio Busquets, Barcelona masih punya Arda Turan, Rafinha, Denis Suarez dan Ivan Rakitic.

Kehadiran Gomes seakan hanya untuk menambah-nambah persaingan di lini tengah. Seperti diberitakan media Inggris, The Sun, Messi bahkan disebutkan sudah membisiki Luis Enrique agar Gomes  diturunkan sebagai pemain cadangan saja.

Saat menang 2-1 atas Atletico, Enrique memang mencadangkan Gomes. Dia lebih memilih Rafinha untuk dimainkan di lini tengah dan terbukti Rafinha mencetak satu gol vital.

5. Pedro Rodriguez

pedro rodriguez
Mantan gelandang Barcelona, Pedro Rodriguez. (AFP/Josep Lago)

Ini memang bukan pembelian, tapi penjualan pemain. Enrique dirasakan terlalu cepat untuk membuang Pedro Rodriguez. Padahal pemain yang kini subur bersama Chelsea ini bisa dimanfaatkan.

Besar di era kejayaan Barcelona bersama Josep Guardiola, Pedro boleh disebut salah satu jebolan sukses dari akademi Barcelona, La Masia. Memang, Pedro seperti tersisih saat trio MSN berjaya di musim 2014/15.

Namun Pedro membuktikan masih tajam saat membantu Barcelona rebut Piala Super Eropa 2015 melawan Sevilla. Dia mencetak gol penentu di menit-menit akhir yang membawa Barcelona rebut treble.

Namun, baik Pedro dan Enrique sepertinya sudah lelah. Pedro pun sudah menemukan klub baru yang cocok, meski sempat terkatung-katung nasibnya di Chelsea saat bersama Jose Mourinho.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya