Mourinho Juga Terseret Kasus Penggelapan Pajak

Mourinho diduga tidak melaporkan pendapatan ketika menangani Real Madrid.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 20 Jun 2017, 18:50 WIB
Diterbitkan 20 Jun 2017, 18:50 WIB
Pelatih Manchester United (MU), Jose Mourinho, ikut terseret kasus pajak. (AFP/Scott Heppell)
Pelatih Manchester United (MU), Jose Mourinho, ikut terseret kasus pajak. (AFP/Scott Heppell)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Giliran pelatih Manchester United (MU), Jose Mourinho, terseret kasus pajak di Negeri Matador. Sosok asal Portugal tersebut dituduh menggelapkan 3,3 juta euro, atau sekitar Rp 49 miliar, pada 2011 dan 2012.

Ketika itu Mourinho menangani Real Madrid. Dia bekerja untuk Los Blancos periode 2010-2013.

Jaksa penuntut Spanyol menyatakan, Mourinho tidak melaporkan pendapatan dari image rights. "Dengan begitu, dia menerima pemasukan gelap," tulis keterangan otoritas hukum, dikutip Marca.

Mourinho menjadi sosok tenar kesekian yang terjerat kasus pajak. Duo Barcelona, Neymar dan Lionel Messi, terkena masalah sama.

Teranyar bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo juga terseret masalah sama. Akibat jeratan ini, kompatriot Mourinho tersebut menyatakan keinginan meninggalkan Estadio Santiago Bernabeu.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya