Legenda Barcelona Tolak Tawaran MU karena Kalah Pamor

Kisah ini terjadi saat MU masih dinakhodai Sir Alex Ferguson.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 21 Okt 2017, 10:45 WIB
Diterbitkan 21 Okt 2017, 10:45 WIB
20151127- Xavi Hernandez - Qatar-AFP Photo
Legenda Spanyol dan Barcelona, Xavi Hernandez pernah masuk pemain incaran MU. (AFP Photo/Karim Jaafar)

Liputan6.com, Barcelona - Legenda Barcelona, Xavi Hernandez, mengungkapkan sebuah cerita lama. Rupanya, dia pernah menolak tawaran bergabung ke Manchester United (MU).

Kisah ini terjadi saat MU masih dinakhodai Sir Alex Ferguson. Manajer legendaris Setan Merah, sebutan MU, itu mengirim sepupunya, Martin, untuk bernegoisasi dengan Xavi.

Martin melakukan beberapa kontak dengan pria yang kini sudah berusia 37 tahun tersebut. Namun, pendirian Xavi tak berubah. Dia enggan bermain untuk MU.

"Kadang kami berdiskusi mengenai Manchester United. Martin meminta saya untuk bergabung dengan MU," ucap Xavi, seperti diberitakan Football Espana.

Xavi punya alasan sendiri menolak tawaran Setan Merah. Menurut dia, pamor MU masih kalah tenar dari Barcelona, klub yang dibelanya selama 17 tahun, sebelum memutuskan hijrah ke klub Qatar Al Sadd pada 2015.

"Saya memutuskan untuk tetap tinggal di Barcelona karena ini adalah klub saya. Pikiran saya selalu berada di Barcelona. Ini tim favorit saya, saya merasakan Barcelona di hati saya. Ini adalah klub terbaik di dunia," ujarnya menegaskan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya