Sadio Mane Kembali ke Liverpool dalam Kondisi Cedera

Pemain Liverpool, Sadio Mane, terkena cedera.

oleh Tyo Harsono diperbarui 14 Nov 2017, 11:55 WIB
Diterbitkan 14 Nov 2017, 11:55 WIB
Sadio Mane
Pemain Senegak, Sadio Mane. (AP Photo/Ivan Sekretarev)

Jakarta - Sadio Mane dikembalikan ke klubnya, Liverpool, setelah mengalami cedera hamstring ketika mengantarkan timnas Senegal menang 2-0 atas timnas Afrika Selatan pada laga leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Afrika, Jumat (10/11/2017).

Baca Juga

  • Coutinho Senang Tampil di Premier League bersama Liverpool
  • Mantan Penyerang Liverpool Pertimbangkan Kembali ke Inggris
  • Permintaan Philippe Coutinho kepada Liverpool

Cedera tersebut merupakan yang kedua bagi Mane ketika membela timnas Senegal dalam satu bulan terakhir. Sebelumnya, pemain berusia 24 tahun itu juga absen karena cedera saat timnas Senegal mengalahkan timnas Cape Verde, 7 Oktober 2017.

Federasi Sepak Bola Senegal memulangkan Mane ke Anfield supaya mendapat perawatan lebih lanjut dari tim medis Liverpool. Mane terpaksa absen membela timnas Senegal kontra timnas Afrika Selatan pada laga leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Afrika, Selasa (14/11/2017).

"Federasi Sepak Bola Senegal menginformasikan Mane tidak akan bermain pada laga menghadapi Afrika Selatan. Cedera lama Mane kambuh," tulis pernyataan Federasi Sepak Bola Senegal.

"Setelah diskusi antara tim medis Senegal dan Liverpool, kami memutuskan mengembalikan Mane ke klubnya untuk menjalani proses pemulihan," lanjut pernyataan tersebut.

Cedera Mane merupakan kabar buruk untuk Liverpool. Mane merupakan salah satu andalan The Reds pada musim ini.

Sepanjang musim 2017-2018, Sadio Mane telah membela Liverpool dalam 10 laga di berbagai ajang. Dia total menyumbangkan tiga gol dan empat assist.

Sumber: Sky Sports

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya