Turin - Bek Juventus Andrea Barzagli memberikan seruan agar tim nasional Italia bisa bangkit. Menurut Barzagli, Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) harus mengikuti langkah yang dilakukan Belgia dan Jerman.
Jerman mulai berbenah setelah kegagalan total pada Piala Dunia 2006 di mana Italia keluar sebagai kampiun. Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) mengabil langkah besar dengan membina pemain muda yang berbuah keberhasilan meraih trofi Piala Dunia 2014.
Baca Juga
Sementara itu, Belgia saat ini memiliki generasi emas pemain berbakat, seperti Eden Hazard, Romelu Lukaku, dan Marouane Fellaini. Situasi seperti itu yang diharapkan Barzagli ada di tim nasional Italia ke depan.
Advertisement
"Italia membutuhkan proyek jangka panjang untuk sepuluh tahun ke depan. Sangat mustahil berpikir tim nasional Italia bisa memenangi Piala Eropa dua tahu lagi," ujar Barzagli dikutip dari Football Italia, Selasa (21/11/2017).
"Kami perlu memulai segalanya dari ulang dengan membina pemain muda seperti yang dilakukan Jerman dan Belgia. Hal ini tak bisa dibentuk hanya dalam periode satu tahun," sambung pemain berusia 36 tahun tersebut.
Saat ini, tim nasional Italia tengah mencari pengganti Gian Piero Ventura yang dipecat FIGC setelah gagal membawa Gli Azzurri lolos ke Piala Dunia 2018. Beberapa nama seperti Clauido Ranieri, Carlo Ancelotti, dan Antonio Conte menjadi kandidat kuat pengganti Ventura.