Morbidelli Gabung Yamaha, Miller Waspada

Franco Morbidelli kemungkinan bakal membela tim satelit Yamaha pada MotoGP 2019.

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 28 Jun 2018, 20:50 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2018, 20:50 WIB
Franco Morbidelli, MotoGP, Yamaha
Pembalap Italia, Franco Morbidelli, dinilai bisa menjelma seperti Johann Zarco jika gabung dengan Yamaha. (Twitter/Marc VDS)

Assen - Pembalap Pramac Ducati, Jack Miller, menyakini Franco Morbidelli bakal tampil impresif pada MotoGP 2019 jika benar bergabung dengan tim satelit Yamaha. Miller menyebut Morbidelli bakal seperti Johann Zarco jika memutuskan pindah ke Yamaha.

Morbidelli santer diberitakan bakal beralih dari tim satelit Honda ke Yamaha pada musim depan. Juara Moto2 2017 itu saat ini membalap dengan motor Marc VDS Honda.

Miller mengaku antusias menunggu langkah yang bakal diambil Morbidelli. Namun, dia menyarankan murid Valentino Rossi itu untuk pindah ke Yamaha.

"Saya cukup tertarik untuk melihat ke mana dia akan perti karena saya tahu motor yang dia pakai cukup baik dan dia melakukan pekerjaan yang sangat baik pada saat ini," ujar Miller.

"Jadi saya pikir, contohnya, jika dia melangkah ke Yamaha, kami akan berada dalam masalah. Dia bisa menjadi Zarco berikutnya," tambahnya.

Penampilan Franco Morbidelli pada MotoGP 2018 layak diapresiasi. Dia sudah mengoleksi 19 poin dari tujuh seri balapan. Pencapaian ini terbilang bagus buat pembalap rookie di tim satelit. Hal ini yang membuat Yamaha melirik Morbidelli.

Sumber: Motorsport

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya