Eks Presiden Real Madrid Tak Kaget Ronaldo Pilih Juventus

Ronaldo dikabarkan sudah tak betah di Real Madrid.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 08 Jul 2018, 12:00 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2018, 12:00 WIB
Real Madrid, Liverpool, Liga Champions
Striker Real Madrid, Cristiano Ronaldo, saat merayakan kemenangan Liga Champions di Monumen Cibeles, Madrid, Minggu (27/5/2018). Real Madrid menggelar pawai kemenangan bersama fans usai menjuarai Liga Champions 2018. (AP/Francisco Seco)

Liputan6.com, Madrid - Rencana Cristiano Ronaldo untuk meninggalkan Real Madrid mendapat atensi dari Ramon Calderon. Eks Presiden Los Galacticos itu tak kaget jika akhirnya CR7 bergabung ke Juventus.

Belakangan ini rumor Ronaldo ke Juventus semakin kencang. Ia dikabarkan sudah tak betah lagi membela Real Madrid.

Agen Ronaldo, Jorge Mendes juga mengungkapkan kliennya sedang mencari tantangan baru. Apalagi selama sembilan tahun, Ronaldo sudah meraih semua gelar di Real Madrid.

"Saya jadi ingat ketika kami membelinya tahun 2009. Dia memang pindah pada musim panas, namun negosiasi sudah dilakukan sejak beberapa bulan sebelumnya," kata Calderon seperti dilansir Calciomercato.

"Ronaldo sendiri yang memang ingin gabung ke Real Madrid. Dan dia memegang peranan penting dalam negosiasi itu," ujarnya menambahkan.

 

Pilihan Bagus

Lima Kali Juara Liga Champions, Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Baru
Penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo menggendong trofi sambil menunjukkan lima jarinya usai menjadi juara Liga Champions di Stadion NSK Olimpiyskiy, Ukraina (26/5). (AP/Pavel Golovkin)

Calderon juga menyebut Juventus bukan pilihan aneh bagi Ronaldo. Terlebih Serie A merupakan pengalaman baru bagi pemain asal Portugal tersebut.

"Penghasilan Juventus akan berlipat dengan kedatangan Ronaldo. Selain itu Serie A juga mendapat keuntungan besar," ujar Calderon.

"Ronaldo masih dalam performa terbaik. Dia bisa mempertahankan permainannya hingga empat atau lima tahun ke depan."

Pertahankan

FOTO: Pesta Real Madrid Merayakan Gelar Liga Champions ke-13
Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, bersama kekasih merayakan gelar juara Liga Champions ke-13 usai mengalahkan Liverpool di Stadion Olimpiyskiy, Kiev, Sabtu (26/5/2018). Madrid menang 3-1 atas Liverpool. (AP/Darko Vojinovic)

Meski demikian Calderon masih berharap Real Madrid mampu mempertahankan Ronaldo musim panas ini.

"Florentino Perez harus mengetahui arti penting pemain seperti Ronaldo untuk fans. Dia harus mendapat perlakuan yang lebih baik," ujarnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya