Liputan6.com, Turin - Kiper baru Juventus, Mattia Perin mengaku senang bisa satu tim dengan Cristiano Ronaldo. Perin memuji Ronaldo sebagai salah satu pemain terbaik di dunia.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, berita ini luar biasa karena Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia," ujar Perin seperti dilansir situs resmi Juventus.
Advertisement
Baca Juga
Perin bergabung dengan Juventus dari Genoa dengan 12 juta euro atau sekira Rp197 miliar. Kiper berusia 25 tahun ini didatangkan untuk menggantikan Gianluigi Buffon.
Di saat bersamaan, Juventus sukses menggaet Cristiano Ronaldo dari Real Madrid. Bianconeri -julukan Juventus- kabarnya membayar 100 juta euro agar Madrid mau melepas Ronaldo.
Kedatangan Ronaldo ke Juventus pun disambut meriah. Maklum, Ronaldo adalah salah satu pemain paling diidolakan di seluruh dunia.
Bukan Hanya Ronaldo
Lebih lanjut, Perin mengaku juga ingin belajar banyak dari para seniornya di Juventus. Menurut Perin, banyak pemain Juventus yang hebat selain Ronaldo.
Perin menambahkan, sepak bola Italia bisa mengambil keuntungan dari langkah transfer Juventus. "Diberikan kesempatan berlatih bukan hanya dengan pemain terbaik, tetapi para pemain seperti Chiellini dan Barzagli, yang bisa memberi pelajaran untuk pemain muda, sepak bola Italia pastinya akan mengambil keuntungan dari hal itu," kata Perin.
Advertisement
Kontrak Empat Tahun
Ronaldo sendiri dikontrak oleh Juventus dengan durasi empat tahun. CR7 juga mendapat gaji fantastis.
Di Juventus, Cristiano Ronaldo mendapatkan kontrak berdurasi empat tahun dan gaji fantastis, 30 juta euro per tahun dengan gaji sekitar 570 ribu euro per pekan.