MU Fokus Raih Kemenangan pada Debut Kandang Solskjaer

Solskjaer meraih kemenangan pada debut sebagai caretaker MU.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 24 Des 2018, 06:00 WIB
Diterbitkan 24 Des 2018, 06:00 WIB
Manchester United vs Newcastle United
Kapten Manchester United Ashley Young (kiri) merayakan gol Anthony Martial. (AP Photo/Jon Super)

Liputan6.com, Manchester - Pemberitaan akan mendominasi kembalinya Ole Gunnar Solskjaer ke Old Trafford saat Manchester United (MU) menjamu Huddersfield Town, Rabu (26/12/2018). Sorotan bertambah intens karena Solskjaer langsung meraih kemenangan meyakinkan pada debut.

Menggantikan Jose Mourinho sebagai caretaker, dia membantu MU mengalahkan tuan rumah Cardiff City 5-1, Minggu (23/12/2018) dini hari WIB.

Kapten tim Ashley Young pun sadar itu. Namun, dia meminta rekan-rekannya mengabaikan hal tersebut.

Sebagai pemain, Young mengajak Paul Pogba dan kawan-kawan fokus pada tugas di lapangan dan mempersembahkan kemenangan.

"Kami harus konsentrasi karena Huddersfield bukan lawan mudah," katanya, dikutip situs resmi MU.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kembali Tersenyum

Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United
Ole Gunnar Solskjaer senang dengan kemenangan telak yang diraih Manchester United atas Cardiff City. (AP Photo/ Jon Super)

Selain pers, ekspektasi suporter MU pada pertandingan nanti juga tinggi. Pasalnya, Solskjaer sudah mengembalikan keceriaan.

The Red Devils kini bermain tersenyum dan menerapkan sepak bola positif, tidak seperti sebelumnya. "Tentu, pendukung menyambut kembalinya Ole sang legenda. Namun, pemain mesti fokus pada tugas di lapangan," tandas Young.


Legenda MU

Solskjaer menjadi idola MU, terutama setelah mencetak gol penentu kemenangan 2-1 atas Bayern Munchen pada final Liga Champions 1999. Sosok asal Norwegia itu membela MU periode 1996-2007 dan mencetak 126 gol dari 366 penampilan.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya