Lawan Persiwa, Pelatih Persib Punya Kenangan Manis

Persib akan menantang Persiwa.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 27 Jan 2019, 10:00 WIB
Diterbitkan 27 Jan 2019, 10:00 WIB
Miljan Radovic
Miljan Radovic punya memori manis saat melawan Persiwa. (Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Bandung - Babak 32 besar Piala Indonesia mempertemukan Persib Bandung dengan Persiwa Wamena, Minggu (27/1/2019). Pada leg pertama di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, tim Maung Bandung punya spirit tambahan khususnya dari pelatih Miljan Radovic.

Ya, sosok Radovic bukan orang baru di kancah liga Indonesia. Sebelum ditahbiskan sebagai pelatih, pria berpaspor Montenegro itu sempat menjadi gelandang andalan tim Maung Bandung./

Pada laga ISL 2010/2011 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 24 Maret 2011 lalu, Radovic berhasil mencetak hattrick ke gawang Persiwa. Ketika itu, Persib menggulung Persiwa 5-2. Menariknya, dua dari tiga gol yang dicetaknya terjadi melalui tendangan bebas terukur. Satu gol lainnya diperoleh lewat sepakan dari luar kotak penalti lawan.

Selain itu, hattrick itupun merupakan sumbangan gol pertama Radovic untuk Persib yang baru diperkuatnya pada putaran kedua.

"Sekarang berbeda, saya pelatih saat ini di sini. Tapi memori bagus tadi. Saya juga berharap pemain Persib bisa menang untuk laga besok," kata Radovic, Sabtu (26/1/2019).

 

Turunkan Pemain yang Siap Tampil

Persib Bandung latihan
Persib Bandung kembali menggelar sesi latihan pagi di Stadion Arcamanik, Kamis (24/1/2019). (Huyogo Simbolon)

Menghadapi lawannya, Persib sudah menyiapkan racikan strategi. Pelatih Radovic mengungkapkan, pemainnya akan serius menghadapi tim arahan Winaryo tersebut.

"Ya, besok Piala Indonesia itu kompetisi tidak friendly match. Kita sudah siap untuk itu. Kita punya 14 kali latihan tapi kita cukup siap untuk pertandingan besok," ujar pelatih 43 tahun itu.

"Kita mengerti kompetisi ini dan karena kita klub besar, kita harus coba menang dulu," sambung Radovic.

Menurutnya, selama dua pekan para pemain Persib berlatih, siapapun bisa menjadi stater di laga nanti. Ia akan menurunkan pemain yang siap memberikan kemenangan untuk Persib.

"Selama 14 kali latihan kita mengerti dan adaptasi beberapa pemain. Besok ada pemain di bench dan ada yang main, itu biasa dalam sepak bola," ungkapnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya