Napoli Khawatir Hadapi Duel Lawan Arsenal

Napoli gagal menang pada laga lanjutan Serie A setelah ditahan Genoa 1-1

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 08 Apr 2019, 20:15 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2019, 20:15 WIB
Ancelotti dan 4 Pelatih Italia Berprestasi di Daratan Inggris
3. Carlo Ancelotti - Merupakan Pelatih kawakan dengan gaji terbesar di dunia. Tak dipungkiri karena telah membawa banyak klub papan atas merajai eropa. (AFP/Carlo Hermann)... Selengkapnya

Jakarta Napoli hanya mampu bermain imbang 1-1 saat bertemu Genoa pada lanjutan Serie A, Senin (8/4/2019). Hasil ini menimbulkan rasa waswas Napoli saat melawat ke markas Arsenal pada leg pertama babak perempat final Liga Europa. 

Pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, mengatakan itu hasil tak diharapkannya karena bukan modal apik menghadapi Arsenal di kandangnya. 

"Kami mengalami beberapa kesulitan yang tak kami perkirakan. Saya tak yakin juga tim ini fokus menghadapi Arsenal. Masalah yang kami hadapi lebih ke teknis, bukan psikologi," kata Ancelotti, seperti dilansir Football Italia. 

"Sebagai contoh, saat ini kami bertahan dengan sangat buruk dan Anda tak bisa menguasai pertandingan dengan cara seperti itu," imbuh Ancelotti. 

Ancelotti mengaku alarm peringatan kini telah berbunyi di markas Napoli.

"Jika kami tetap bermain seperti itu di London, maka akan sulit sekali. Untungnya, kami masih punya beberapa hari. Kami harus membuat semuanya kembali ke trek," tegas mantan pelatih Chelsea dan AC Milan itu. 

Hasil itu juga membuat Napoli kesulitan mencegah Juventus meraih scudetto dalam delapan musim beruntun. Juventus tinggal membutuhkan satu poin untuk memastikan menjadi kampiun Serie A. 

Sumber: Bola.com

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya