Mantap, Liga Turkmenistan Kembali Bergulir dengan Penonton Mulai Hari Ini

Liga Turkmenistan sempat terhenti selama sebulan, sama seperti kompetisi di negara lain karena virus corona covid-19.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 19 Apr 2020, 12:30 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2020, 12:30 WIB
Ilustrasi Bola
Liga Turkmenistan kembali bergulir di tengah pandemi virus Corona.... Selengkapnya

Liputan6.com, Ashgabat - Minggu (19/4/2020), Liga Turkmenistan kembali bergulir. Menariknya, seperti dilansir dari AFP dan BBC, kompetisi sepak bola ini bisa disaksikan penonton di stadion.

Sebelumnya, Liga Turkmenistan sempat terhenti selama sebulan, sama seperti kompetisi di negara lain. Masalahnya tentu saja pandemi virus Corona Covid-19 yang telah menjalar ke seluruh penjuru dunia.

Pemerintah di sana sangat berani memberikan izin untuk kembali menggelar kompetisi. Sebabnya, Turkmenistan belum mengkonfirmasi satu kasus virus Corona Covid-19 di negara mereka.

"Kebahagiaan meningkatkan kekebalan kami," kata Ashir Yusupov.

Setelah pemerintah memberikan izin, Ashir sudah merencanakan bakal menyaksikan juara bertahan Liga Turkmenistan Altyn Asyr melawan Kopetdag. Pertandingan ini bakal berlangsung di ibu kota Ashgabat.

Dapat Rekomendasi dari WHO

Ilustrasi Sepak Bola
Ilustrasi sepak bola (Abdillah/Liputan6.com)... Selengkapnya

Kompetisi sepak bola di negara Asia Tengah ini bisa kembali digulirkan setelah Federasi Sepak Bola Turkmenistan (TFF) mendapat rekomendasi dari Kementerian Kesehatan dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) guna mencegah penyebaran penyakit.

"Kami tidak memiliki kasus virus corona, jadi kenapa tidak kembali menggelar liga kami?" ucap Yusupov menegaskan.

 

Zero Kasus Virus Corona

Hingga saat ini, pemerintah Turkmenistan tidak mempermasalahkan ancaman virus Corona Covid-19 meskipun hal tersebut dikhawatirkan dunia internasional. Mereka tidak punya kasus mengenai virus ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya