Abaikan Cagliari, Massimilliano Allegri Pilih Latih Klub Luar Negeri

Mantan pelatih Juventus dan AC Milan, Massimiliano Allegri akan melatih klub luar Italia.

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 01 Jun 2020, 07:00 WIB
Diterbitkan 01 Jun 2020, 07:00 WIB
Massimiliano Allegri
Konon, kegagalannya di ajang elite Benua Biru itulah yang membuatnya harus angkat koper dari Allianz Stadium pada tahun 2019. (AP/Andrea Di Marco)

Turin - Massimiliano Allegri ternyata menolak tawaran dari Cagliari. Hal ini disampaikan oleh Presiden Cagliari, Tommaso Giulini.

"Dia memberita saya bahwa petualangan selanjutnya adalah di luar negeri," kata Giulini di Sky Sport Italia.

"Saya bicara dengannya melalui telepon menjelang akhir Januari. Saya menawarkan pekerjaan kepada Allegri, sebenarnya saya tahu betul itu tidak mungkin," tambahnya.

"Massimiliano Allegri mengatakan kepada saya bahwa petualangannya berikutnya adalah di luar negeri. Dia tidak akan tertarik dengan kami. Saya tahu bahkan sebelum membuat panggilan telepon bahwa itu akan mustahil," katanya.

Allegri telah berulang kali dikaitkan dengan beberapa peran besar di Eropa, termasuk Arsenal, Manchester United, Tottenham Hotspur, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Massimiliano Allegri mundur dari Juventus pada akhir musim. Jabatan tersebut lantas diisi oleh eks Manajer Chelsea, Maurizio Sarri.

Ke Premier League?

Massimiliano Allegri
namun sayang, prestasi terbaiknya di kompetisi Eropa atau Liga Champions hanyalah dua kali menjadi runner-up yaitu pada 2014/2015 dan 2016/2017. (AP/Alessandro di Marco)

Sewaktu masih di Juventus, Allegri menyumbang lima trofi Serie A, empat Coppa Italia, dan dua kali membawa Bianconeri ke babak final Liga Champions. Dengan CV yang gemilang seperti itu, sudah sewajarnya kalau Allegri tidak sepi peminat.

Mantan penyerang Perugia, Marco Negri, mencoba untuk memberikan prediksinya soal masa depan Allegri. Negri berkata bahwa Allegri akan cocok melatih klub papan atas Inggris seperti Arsenal atau Tottenham.

"Saya pikir Allegri akan cocok dengan kehidupan di London, bersama klub seperti Tottenham atau Arsenal. Dia sudah pasti akan bergabung dengan klub yang memiliki ambisi untuk menang," ucapnya.

Sumber: Sky Sport Italia via Football Italia

Disadur dari: Bola.com (penulis Wiwig, published 31/5/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya