Liputan6.com, Manchester - Manchester United sudah menjelma menjadi klub yang paling sukses di Liga Inggris. Sejak berubah format pada 1992, MU jadi klub paling banyak koleksi gelar Liga Inggris dengan 20 trofi.
Baca Juga
Tentu keberhasilan Manchester United ini didukung oleh pemain-pemain yang hebat. Dan ada satu nama lagi yang tak bisa dicoret yaitu Sir Alex Ferguson.
Advertisement
Manajer asal Skotlandia ini begitu jeli dalam meramu MU kala itu. Hingga 2013, Ferguson mampu menggenapkan gelar juara Manchester United menjadi 20.
Sejak kepergiannya, MU masih tersendat dalam mengejar gelar. Posisi terbaik yang diraih Manchester United hanya posisi dua.
Dari sekian banyak pemain yang hilir mudik di Manchester United, berikut 11 pemain yang pantas masuk dream team MU sepanjang masa. Siapa saja? Berikut rangkumannya seperti dilansir Goal.com:
Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini:
Kiper dan Bek
Kiper: Peter Schmeichel
Tak bisa diragukan lagi Peter emang kiper paling berpengaruh di MU. Belum ada pengganti yang sehebat kiper asal Denmark ini.
Sukses di 1999 menjadi kunci Peter menggamit julukan sebagai kiper terbaik sepanjang masa MU. Dia kalahkan Edwin van der Sar dan David de Gea.
Bek: Garry Neville, Rio Ferdinand, Nemanja Vidic, Denis Irwin
Empat nama ini pantas diapungkan. Garry Neville menjadi roh bagi permainan MU di sektor kanan.
Untuk sektor kiri, pemain legendaris Denis Irwin masuk daftar pemain terbaik sepanjang masa MU.
Advertisement
Gelandang
Gelandang:Cristiano Ronaldo, Roy Keane, Paul Scholes dan Ryan Giggs
Untuk posisi ini ada empat nama yang bisa diapungkan ke permukaan. Kiprah empat nama ini tak diragukan lagi karena punya keunikan masing-masing.
Ronaldo dikenal sebagai pencetak gol yang produktif meski main di lini tengah. Roy Keane dikenal gahar sebagai gelandang bertahan karena mampu bermain efektif. Ryan Giggs juga tak tergantikan posisinya saat masih jadi winger kiri, sedangkan Paul Scholes pengatur serangan yang handal.
Depan
Depan: Wayne Rooney, Eric Cantona
Untuk posisi depan diisi dua striker legendaris Wayne Rooney dan Eric Cantona. Rooney jelas punya karisma karena menjadi pencetak gol tersubur di MU dengan 253 gol.
Cantona membantu MU meraih empat gelar dalam lima tahun di Liga Inggris sebelum pensiun di 1997.
Advertisement
Cadangan
Untuk pemain cadangan nama-nama ini pantas diapungkan:
Kiper: David de Gea
Bek: Evra, Jaap Stam
Gelandang: David Beckham, Michael Carrick
Depan: Andy Cole, Ruud van Nistelrooy