Hasil F1: Tabrak Max Verstappen, Lewis Hamilton Juara GP Inggris 2021

Pembalap Mercedes Lewis Hamilton memenangkan balapan Formula 1 (F1) GP Inggris 2021 secara kontroversial.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 18 Jul 2021, 23:16 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2021, 23:15 WIB
Infografis Jadwal sementara F1 2020 banner
Pembalap Mercedes Lewis Hamilton memenangkan balapan Formula 1 (F1) GP Inggris 2021 secara kontroversial. (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, London - Pembalap Mercedes Lewis Hamilton memenangkan balapan Formula 1 (F1) GP Inggris 2021 secara kontroversial di Sirkuit Silverstone, Minggu (18/7/2021).

Hamilton mengungguli Charles Leclerc (Ferrari) dan rekan setim Valtteri Bottas untuk menjuarai GP Inggris untuk kali kedelapan sepanjang karier. 

Namun, capaian juara dunia F1 tujuh kali tersebut diliputi tanda tanya. Pasalnya, dia 'menyingkirkan' pesaing terberat Max Verstappen dengan menyenggol mobil sang rival di awal balapan.

Dengan hasil ini, Hamilton memangkas defisit dari Verstappen. Dari sebelumnya dipisahkan 33 poin, dia kini hanya tertinggal delapan angka di belakang Verstappen.

Hamilton bakal berusaha memperkecil ketertinggalan, atau bahkan menyalip Verstappen di klasemen, pada seri selanjutnya di Hungaria, 1 Agustus mendatang.

Saksikan Video Berikut Ini

Insiden Kontroversial

ilustrasi F1
ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

Drama terjadi pada awal lomba. Memulai balapan dari posisi terdepan usai memenangkan sprint qualifying sehari sebelumnya, pemuncak klasemen sementara Verstappen mengalami kecelakaan di lap pertama.

Pembalap Red Bull Racing Honda itu disenggol Hamilton. Akibatnya, mobil Verstappen kehilangan kendali dan meluncur dengan kecepatan tinggi ke pagar pembatas tikungan Copse.

Verstappen keluar dari mobil yang sasisnya rusak parah dan harus menjalani pemeriksaan medis sebelum dilarikan ke rumah sakit. Sementara Hamilton meneruskan balapan dengan mobil yang mengalami kerusakan sebelum masuk ke pit.

Balapan harus dihentikan sebelum dimulai kembali setelah trek bersih dari serpihan. Sedangkan Hamilton terkena penalti 10 detik karena dianggap membahayakan pesaing.

Hasil GP Inggris

Ilustrasi F1
Ilustrasi F1 (Liputan6.com/Abdillah)

Posisi-Pembalap-Asal-Tim-Waktu/Defisit

1. Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 52 Laps

2. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari Mission Winnow + 3.871s

3. Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Formula One Team + 11.125s

4. Lando Norris GBR McLaren F1 Team + 28.573s

5. Daniel Ricciardo AUS McLaren F1 Team + 42.624s

6. Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari Mission Winnow + 43.454s

7. Fernando Alonso ESP Alpine F1 Team + 72.093s

8. Lance Stroll CAN Aston Martin Cognizant Formula One Team + 74.289s

9. Esteban Ocon FRA Alpine F1 Team + 76.162s

10. Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri Honda + 82.065s

11. Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri Honda + 85.327s

12. George Russell GBR Williams Racing + 1 Lap

13. Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing Orlen + 1 Lap

14. Nicholas Latifi CAN Williams Racing + 1 Lap

15. Kimi Raikkonen FIN Alfa Romeo Racing Orlen + 1 Lap

16. Sergio Perez MEX Red Bull Racing + 1 Lap

17. Nikita Mazepin RUS Uralkali Haas F1 Team + 1 Lap

18. Mick Schumacher GER Uralkali Haas F1 Team + 1 Lap

 

DNF

Max Verstappen NED Red Bull Racing

Sebastian Vettel GER Aston Martin Cognizant Formula One Team

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya