Liputan6.com, Jakarta Real Madrid hampir dapat dipastikan bakal merengkuh trofi juara La Liga musim ini. Pasalnya, mereka masih memimpin klasemen dengan jarak cukup jauh.
Los Galacticos mengantongi 78 poin dan unggul 15 poin dari Barcelona di tempat kedua. Liga Spanyol musim ini tinggal menyisakan lima pertandingan lagi.
Baca Juga
Secara matematis, torehan poin Real Madrid masih bisa disalip Barcelona. Namun Blaugrana butuh keajaiban untuk menggagalkan trofi juara melayang ke Santiago Bernabeu -markas Real Madrid.
Advertisement
Kesuksesan Real Madrid 'terbantu' oleh gejolak di Barcelona. Ya, di awal musim, Barcelona gagal menemukan sentuhan terbaiknya.
Manajemen Barcelona pun memutuskan memecat Ronald Koeman. Kini, Barcelona dilatih oleh Xavi Hernandez.
Di tangan Xavi, penampilan Barcelona membaik. Semula berada di papan tengah, Frenkie de Jong dkk. kini menempati peringkat kedua dengan 63 poin.
Berikut klasemen La Liga Spanyol selengkapnya.
Peringkat
Advertisement
Jadwal Pertandingan
Senin 25 April 2022
02.00 WIB, Barcelona vs Rayo Vallecano
Nou Camp