Liputan6.com, Jakarta- Persija Jakarta dipastikan akan ditinggal mesin golnya Marko Simic. Pemain asal Kroasia itu memilih cabut dari Persija karena permasalahan gaji.
Kepastian Simic pindah dari Persija diumumkan langsung sang pemain lewat Instagram pada Selasa (26/4/2022) malam WIB. Simic curhat soal gaji yang belum dibayarkan Persija selama satu tahun.
Kesal gaji tak kunjung dibayarkan, Simic memilih mengakhiri kontrak secara sepihak dengan Macan Kemayoran.
Advertisement
"Dengan berat hati saya harus mengumumkan bahwa saya telah mengakhiri kontrak saya secara sepihak dengan Persija karena klub telah melanggar kontrak setelah tidak membayar gaji saya selama satu tahun," tulis Simic pada Selasa, 26 April 2022.
Dalam surat terbuka tersebut, Simic juga mengungkapkan penyebab dirinya lebih sering dicadangkan Persija Jakarta di pekan-pekan terakhir BRI Liga 1 2022. Rupanya Simic diparkir karena protes soal gaji.
"Setelah berbulan-bulan janji tak ditepati dan dibangkucadangkan hanya karena saya menagih hak, saya pikir kini saya perlu melangkah," lanjut Simic.
Segudang Prestasi
Simic sudah membela Persija selama empat setengah tahun. Selama itu, Simic membawa Persija meraih masa kejayaannya. Simic membuat 98 gol.
Bersama Simic, Persija juga sukses menjadi juara Liga Indonesia musim 2018, Piala Presiden 2018 dan Piala Menpora 2021.
Advertisement
Klub Berikutnya
Simic hingga berita ini diturunkan belum mengumumkan klub mana yang akan dibelanya di musim mendatang. Namun kemungkinan besar Simic memang akan tetap bermain di Liga Indonesia.
Performa apik Simic bersama Persija membuatnya takkan kesulitan mendapatkan klub baru. Bakal banyak klub Indonesia yang siap menampungnya musim depan.
Kabarnya dua klub promosi RANS Cilegon FC dan Persis Solo begitu tergiur memakai jasa Marko Simic musim depan.