Hasil La Liga: Barcelona Akhirnya Menang di Nou Camp, Sikat Mallorca

Barcelona mengakhiri tiga kekalahan beruntun di kandang sendiri Stadion Nou Camp dengan menekuk Real Mallorca.

oleh Thomas diperbarui 02 Mei 2022, 06:12 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2022, 06:04 WIB
Barcelona vs Mallorca
Selebrasi pemain Barcelona saat mengalahkan Real Mallorca di laga La Liga (AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta- Barcelona akhirnya bisa menang lagi di kandang sendiri, Stadion Nou Camp. Blaugrana menekuk Real Mallorca 2-1 pada laga lanjutan La Liga, Senin (2/5/2022) dini hari WIB.

Sebelum menjamu Real Mallorca, pasukan Xavi Hernandez tersebut secara mengejutkan kalah tiga kali beruntun di Nou Camp di berbagai ajang yang diikuti.

Dengan kemenangan ini, Barcelona kembali naik ke posisi dua klasemen la Liga dengan 66 poin. Mereka unggul dua angka dari Sevilla yang berada di posisi tiga. Mallorca menempati urutan 16 dengan 32 poin

Tak ingin mengulangi kesalahan di tiga laga kandang terakhir, Barcelona coba menekan Mallorca. Mereka hampir unggul cepat di menit keempat. Tembakan Pierre Emerick Aubameyang masih tepat ke arah kiper Mallorca Sergio Rico.

Barcelona membuka keunggulan pada menit 25. Memphis Depay sukses menjebol gawang Mallorca dengan tendangan keras setelah menerima umpan lob dari Jordi Alba. Skor 1-0 bertahan sampai jeda.

Babak Kedua

Barcelona Vs Real Mallorca
Selebrasi pemain Barcelona saat kalahkan Mallorca di ajang La Liga (AFP)... Selengkapnya

Lima menit setelah jeda, Barcelona hampir menambah gol lewat pemain muda Pablo Gavi. Namun tembakannya masih bisa dimentahkan Sergio Rico.

Di menit 54, Barcelona akhirnya bisa menambah gol. Gelandang Sergio Busquets yang mencatatkan namanya di papan skor. Busquets melepaskan tendnagan keras menyambar bola liar tembakan Ferran Torres.

Barca sempat mencetak gol ketiga di menit 73 lewat Ferran Torres. Sayangnya gol ini dianulir karena ada pemain Barcelona yang terperangkap off-side.

Mallorca memperkecil ketertinggalan di menit 79. Antonio Raillo meneruskan tendangan bebas Salva Sevilla guna membuat skor 1-2 untuk Barcelona.

Di sisa pertandingan, Barcelona berusaha memperbesar keunggulan. Namun tak ada gol lagi yang tercipta sampai peluit panjang ditiup wasit.

Susunan Pemain

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Dani Alves (Clement Lenglet 89'), Gerard Pique (Eric Garcia 28'), Ronald Araujo, Jordi Alba; Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Pablo Gaviria; Ferran Torres, Pierre-Emerick Aubameyang (Ansu Fati 75'), Memphis Depay.

Real Mallorca: Sergio Rico; Franco Russo, Martin Valjent, Antonio Raillo; Pablo Maffeo, Antonio Sanchez, Rodrigo Battaglia ((Lee Kang-in 70'), Brian Olivan; Dani Rodriguez (Clement Grenier 60'); Angel Rodriguez, Fernando Nino (Takefusa Kubo 59').

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya