Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia akan melakoni laga FIFA Matchday melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat malam pukul 19.30 WIB (8/9/2023). Skuad Garuda ingin menambah catatan positif dari rekor pertemuan kedua tim, yang mencatat dua kali menang pada empat pertemuan
Timnas Indonesia pertama kali bertemu dengan Turkmenistan pada 31 Maret 2004 di Stadion Olimpiade Ashgabat dalam Kualifikasi Piala Dunia 2006. Pada pertemuan itu, Indonesia kalah 1-3.
Advertisement
Baca Juga
Namun, Indonesia berhasil membalasnya pada pertemuan terakhir, Juli 2021. Indonesia menang 4-3 atas Turkmenistan. Cristian Gonzales mencetak dua gol pada laga tersebut.
Timnas Indonesia hanya sekali menang pada lima laga terakhir di ajang internasional. Namun, jika melihat lawan yang dihadapi, hasil itu tidak buruk hanya kalah saat berhadapan dengan juara Piala Dunia 2022, Argentina.
Sementara, Turkmenistan empat kali kalah pada lima laga internasional terakhir. Satu laga lainnya berakhir imbang. Salah satu kekalahan yang diderita Turkmenistan terjadi ketika mereka berjumpa Malaysia, kalah 0-1.
Shin Tae-yong Mendadak Ubah Formasi Lawan Turkmenistan
Namun, informasi terakhir menyebutkan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong terpaksa menyiapkan formasi baru saat menghadapi Turkmenistan. Pelatih asal Korea Selatan itu terpaksa melakukan perubahan karena kondisi skuad.
“Ada yang cedera saat bermain bersama klub di liga, jadi saya akan mengubah formasi melawan Turkmenistan," ucap Shin Tae-yong pada jumpa pers sebelum pertandingan.
Advertisement
Perkiraan Susunan Pemain
Timnas Indonesia (4-3-3): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Jordi Amat, Fachruddin Aryanto, Edo Febriansyah; Sandy Walsh, Marc Klok, Ricky Kambuaya; Stefano Lilipaly, Dendy Sulistyawan, Egy Maulana Vikri.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Turkmenistan (5-3-2) Rasul Charyyev; Mekan Saparov, Guychmyrat Annagulyyev, Ykhlas Toydzhanov, Abdy Byashimov, Arzuvguly Sapargulyev; Teymur Charyyev, Akhmet Ataev, Murat Annaev; Begmyrat Bayov, Altymurad Annadurdyev.
Pelatih: Mergen Orazov.
Head to Head
28/07/11 Indonesia 4 - 3 Turkmenistan
23/07/11 Turkmenistan 1 - 1 Indonesia
17/11/04 Indonesia 3 - 1 Turkmenistan
31/03/04 Turkmenistan 3 - 1 Indonesia
Pertandingan Terakhir
5 laga terakhir Timnas Indonesia
09/01/23 Vietnam 2 - 0 Indonesia
25/03/23 Indonesia 3 - 1 Burundi
28/03/23 Indonesia 2 - 2 Burundi
14/06/23 Indonesia 0 - 0 Palestina
19/06/23 Indonesia 0 - 2 Argentina
5 laga terakhir Turkmenistan
14/06/22 Bahrain 1 - 0 Turkmenistan
23/03/23 Malaysia 1 - 0 Turkmenistan
11/06/23 Tajikistan 1 - 1 Turkmenistan
14/06/23 Turkmenistan 0 - 2 Uzbekistan
17/06/23 Turkmenistan 0 - 2 Oman
Â
Advertisement