Top 3 Berita Bola: Hajar Vietnam, Timnas Indonesia Akhiri Kutukan 20 Tahun

Timnas Indonesia meraih prestasi ini setelah menunggu hampir 20 tahun, dan terakhir kali berjaya di rumah Vietnam terjadi di Piala AFF, Desember 2004.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 27 Mar 2024, 11:30 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2024, 11:30 WIB
Foto: Pesona Bang Jay, Prof Toha, dan Wak Haji Ragnar yang Jadi Idola Baru di Timnas Indonesia
Pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Timnas Vietnam pada laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di My Dinh Stadium, Vietnam, Selasa (26/03/2024). (AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia kali pertama mencatat hasil positif di kandang Vietnam usai menang 3-0 pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di My Dinh National Stadium, Selasa (26/3/2024).

Skuad Garuda meraih prestasi ini setelah menunggu hampir 20 tahun, dan terakhir kali berjaya di rumah Vietnam terjadi di Piala AFF, Desember 2004.

Tiga gol kemenangan Indonesia pada laga itu dicetak Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta menyumbang gol untuk tim tamu. Hasil ini membuat Indonesia meraih tiga kemenangan beruntun atas sang rival di Asia Tenggara.

Pertandingan dimulai. Vietnam memakai seragam merah-merah dan Indonesia putih-putih. Alireza Faghani dari Iran bertindak sebagai wasit.

Indonesia mendapat sepak pojok di lima menit awal. Thom Haye mengambil dan menciptakan kemelut di depan gawang Vietnam. Tuan rumah membalas melalui tendangan Trieu Viet Hung yang masih bisa diantisipasi kiper Ernando Ari.

Simak top 3 berita bola terpopuler di Liputan6.com dalam kurun 24 jam terakhir di halaman selanjutnya:

1. Hasil Vietnam vs Indonesia: Menang 3-0, Garuda Patahkan Kutukan 20 Tahun

Foto: Pesona Bang Jay, Prof Toha, dan Wak Haji Ragnar yang Jadi Idola Baru di Timnas Indonesia
Pemain Timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak oleh Jay Idzes (kedua kanan) pada laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam di My Dinh Stadium, Vietnam, Selasa (26/03/2024). (AFP)... Selengkapnya

Timnas Indonesia menaklukkan tuan rumah Vietnam 3-0 pada persaingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di My Dinh National Stadium, Selasa (26/3/2024). Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta menyumbang gol untuk tim tamu.

Hasil ini membuat Indonesia meraih tiga kemenangan beruntun atas sang rival di Asia Tenggara. Timnas Indonesia juga memetik hasil positif pertama di markas Vietnam untuk kali pertama setelah menunggu hampir 20 tahun. Sebellumnya Indonesia terakhir kali berjaya di rumah Vietnam terjadi di Piala AFF, Desember 2004. Kala itu Indonesia juga unggul 3-0.

Selengkapnya

2. Dapat Permintaan Maaf dari Manajer, Pemain Buangan Manchester United Bakal Balik Lagi ke Old Trafford

Foto: 5 Pemain dengan Gol Sundulan Terbanyak di Premier League 2023/2024, Termasuk Gelandang MU Scott McTominay
Gelandang bertahan asal Skotlandia berusia 27 tahun, Scott McTominay yang kini tengah menjalani musim ke-8 bersama Manchester United sejak dipromosikan dari tim akademi pada 2016/2017, hingga kini telah mencetak 7 gol dari 25 laga di Premier League 2023/2024. Empat gol di antaranya dicetak melalui sundulan kepala dari pemain yang berpostur 191 cm ini. (AFP/Oli Scarff)... Selengkapnya

Pemain buangan Manchester United tampaknya akan kembali ke Old Trafford setelah menerima permintaan maaf dari manajer klub pinjamannya. Sang manajer sebenarnya masih mengakui kemampuannya.

Manchester United telah merekrut pemain yang ternyata gagal bersinar dalam beberapa tahun terakhir. Contoh terbarunya Jadon Sancho.

Selengkapnya

3. Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Gilas Vietnam, Satu Kaki Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga

Foto: Pesona Bang Jay, Prof Toha, dan Wak Haji Ragnar yang Jadi Idola Baru di Timnas Indonesia
Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye menendang bola pada laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam di My Dinh Stadium, Vietnam, Selasa (26/03/2024). (Dok.PSSI)... Selengkapnya

Timnas Indonesia membungkam Vietnam 3-0 pada persaingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di My Dinh National Stadium, Selasa (26/3/2024). Gol bagi tim tamu dicetak Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta.

Hasil ini memperbesar peluang Indonesia melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pasukan Shin Tae-yong sudah mengoleksi tujuh angka dari empat laga, unggul empat poin atas pesaing terdekat Vietnam.

Selengkapnya

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya