Latihan Liverpool di Senayan Disaksikan Ribuan Fans

Latihan Liverpool Jumat (19/7/13) malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) langsung disambut histeris fans "The Reds" di Indonesia.

oleh Defri Saefullah diperbarui 19 Jul 2013, 20:54 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2013, 20:54 WIB
liverpool-latihan-130719c.jpg
Latihan Liverpool Jumat (19/7/13) malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)  langsung disambut histeris fans "The Reds" di Indonesia. Sebelum berlatih, Liverpudlian sudah memerahkan komplek SUGBK.

Suasana pun seakan- akan seperti akan menonton sebuah pertandingan saja. Spanduk, bendera dan atribut lengkap mengiri kedatangan Liverpudlian saat akan menonton sesi latihan.

Liverpool sendiri sudah memulai latihan sejak pukul 17.58. Mereka hanya menggelar latihan ringan saja untuk persiapan menghadapi Indonesia XI.

Yang menarik, posisi latihan terus berpindah-pindah. Mula-mula dari sisi lapangan utara lalu bergeser ke tengah, lalu sampai ke selatan. Pemain Liverpool pindah-pindah posisi karena ingin memuaskan fans.

Meski fans menempati area sekitar VIP Barat, Steven Gerrard dan kawan-kawan mencoba untuk mendekati semua. Sedangkan sekitar 7 ribu fans terus meneriakkan yel-yel sebagai bentuk dukungan.

Gerrard tentu yang paling menarik perhatian. "King Gerrard, Gerrard..." begitu nyanyian Liverpudlian kepada sang idola.

Gerrard pun menyambut nyanyian suporter dengan sesekali menepukkan tangannya. Berpindahnya posisi latihan pemain justru membuat sulit para fotografer yang berada di sisi utara.

Meski bisa disiasati dengan lensa canggih, tapi ini dirasakan tetap menyulitkan. "Masak pindah-pindah begitu, ini pasti disengaja," ujar seorang fotografer dari salah satu media online nasional. ()

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya