Kinerja David Moyes sebagai manajer Manchester united mendapat sorotan tajam. Moyes dianggap belum bisa meneruskan tradisi kemenangan MU yang sebelumnya melekat di bawah kepelatihan Sir Alex Ferguson.
Sebagai contoh terbaru, MU asuhan Moyes ditekuk West Bromwich Albion pekan lalu. Karenanya, mereka harus tercecer ke peringkat ke-12 klasemen sementara Liga Premier.
Menanggapi keadaan ini, pelatih Shaktar Donetsk, Mircea Lucescu menyampaikan komentarnya. Menurut Lucescu, Moyes butuh waktu yang banyak untuk bisa membawa kejayaan bagi skuat The Red Devils.
"Setiap pelatih membutuhkan waktu untuk menemukan cara baru. Selalu ada beberapa perubahan dan itu menjadi penyebab kenapa MU mengalami kesulitan dalam perebutan kejuaraan," kata Lucescu yang pada Kamis (3/10/2013) dinihari WIB akan mendampingi Shaktar melawan MU di partai kedua Liga Champions.
"Kami telah menganalisis permainan mereka dan mencatat bahwa ada beberapa perubahan di dalamnya. Rotasi dan hubungan antarpemain MU sangatlah baik," ucap pelatih berusia 68 tahun tersebut.
"Kami tahu pekerjaan Moyes di Everton. Dia perlu waktu untuk mendapatkan beberapa ide yang akan diberikan kepada para pemain. Carlo Ancelotti juga memiliki masalah yang sama dengan Real Madrid. Jose Mourinho juga mengalaminya bersama Chelsea dan Manuel Pellegrini pada Manchester City," tambahnya.
Melawan MU nanti malam, Lucescu memiliki catatan buruk. Saat masih menangani Inter Milan musim 1998-1999 lalu, Lucescu tak berdaya menghadapi keperkasaan skuat Setan Merah. Setelah melewati dua leg di babak perempatfinal, armada asuhan Lucescu itu harus menyerah dengan aggregat 1-3. (Vin)
Pelatih Shaktar: Moyes Butuh Waktu Banyak Bawa MU Berjaya
Pelatih Shaktar mengatakan David Moyes perlu waktu banyak untuk membawa kejayaan bagi Manchester United.
Diperbarui 02 Okt 2013, 18:00 WIBDiterbitkan 02 Okt 2013, 18:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BGN Butuh Tambahan Rp100 Triliun untuk Makan Bergizi Gratis hingga Akhir 2025
3 Zodiak yang Akan Dilimpahkan Keberuntungan di Maret 2025
Prada Bersiap Akuisisi Versace Seharga Rp25,8 Triliun, 2 Merek Fesyen Mewah Italia Bakal Bersatu
Cara Ubah Akun Bisnis ke Pribadi di Instagram dengan Mudah, Penting Diketahui
101 Ucapan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa, Sambut Ramadan dengan Doa dan Harapan Terbaik
Harga Kripto Hari Ini 4 Maret 2025: Bitcoin Cs Ambruk Lagi
Arti Bunga Melati: Simbol Kesucian dan Keindahan dalam Budaya Indonesia
Prediksi Liga Champions Real Madrid vs Atletico Madrid: Berakhir Imbang Lagi?
Pantai Glagah Wangi Istambul, Primadona Wisata Alam di Kabupaten Demak
Sritex hingga Sanken PHK Massal, Pengusaha: Indonesia Sedang Tak Baik-baik Saja
Infinix Note 50 Series Meluncur! HP Gaming AI Ngebut dengan Performa Kelas Flagship
Menjamu Atletico Madrid di Leg Pertama 16 Besar Liga Champions 2024/2025, Ini Persiapan Real Madrid