Hasil kurang memuaskan didapatkan oleh semua tim yang bergabung di grup I Liga Europa. Pada Jumat (4/10/2013) dinihari WIB, semuanya hanya bisa meraih hasil imbang.
Di Stade de Gerland, Olympique Lyon tak mampu berbuat banyak saat menghadapi Vitoria Guimaraes. Lyon yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri harus puas bermain imbang 1-1.
Tim tamu mampu mencuri gol di menit 39. Lewat aksi Ouwo Moussa Maazou, gawang Lyon kawalan Anthony Lopes akhirnya kebobolan. Gol balasan baru tercipta di babak kedua. Tepatnya di menit 53, Lyon lewat Maxime Gonalons berhasil menyamakan kedudukan.
Skor 1-1 juga terpampang di laga Rijeka kontra Real Betis. Bermain di Stadion Kantrida, Rijeka selaku tuan rumah mampu mencetak angka lebih dulu.
Di menit 10, Leon Benko menyarangkan si kulit bundar ke gawang Betis. Namun empat menit kemudian, Betis lewat gol dari Cedric Mabwati Gerard mampu membungkam gemuruh sorakan pendukung tuan rumah.
Dengan hasil yang didapat dari partai kedua ini, Vitoria Guimaraes untuk sementara masih memimpin persaingan di grup I. Tim asal Portugal itu telah mengantungi empat poin, selisih dua angka dari Lyon maupun Real Betis yang duduk di peringkat dua dan tiga. Adapun Rijeka, mereka yang baru memiliki satu poin masih tersungkur di dasar klasemen sementara.
Hasil Imbang Warnai Dua Laga di Grup I Liga Europa
Skor imbang 1-1 terpampang di papan klasemen pada laga Olympique Lyon kontra Vitoria Guimaraes dan Rijeka versus Real Betis.
diperbarui 04 Okt 2013, 02:40 WIBDiterbitkan 04 Okt 2013, 02:40 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Kripto Hari Ini 8 November 2024: Bitcoin Cs Masih Kompak Menguat
Total Ada 103 Ribu Petugas KPPS Dikerahkan di Pilkada Jakarta 2024
Soft Spoken Adalah: Memahami Gaya Komunikasi yang Lembut dan Memikat
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya