Cedera, Bek Manchester City Menepi 8 Minggu

Kapten Manchester City, Vincent Kompany, dikabarkan harus memperpanjang masa istirahatnya. Kompany mendapat cedera paha.

oleh Liputan6 diperbarui 12 Nov 2013, 21:03 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2013, 21:03 WIB
vincent-kompany-131112c.jpg

Kabar buruk menyambangi Manchester City. Kapten mereka, Vincent Kompany, akan memperpanjang masa istirahatnya. Kompany akan absen lebih lama karena cedera yang dideritanya belum sembuh sepenuhnya.

Bek asal Belgia ini telah absen setidaknya dalam tujuh pertandingan terakhir karena cedera paha yang dideritanya saat melawan Everton, bulan lalu. Akibat cedera tersebut, Kompany dikabarkan akan absen setidaknya selama tiga minggu.

Asosiasi Sepakbola Belgia (KBFV) menaruh perhatian khusus atas cederanya Kompany. KBFV pun mengirim petugas medis mereka, yakni Lieven Messchalck, untuk mengurus Kompany.

"Saya pikir Vincent akan kembali bermain dalam beberapa minggu. Kami akan melakukan apa saja agar bisa membaut Vincent pulih dan dapat bermain lebih lama," ujar Messchalck kepada Sky Sports, Selasa (12/11/2013).

"Cederanya tidak akan terlalu lama, delapan minggu bukanlah apa-apa dalam masa penyembuhan cedera, anda harus menghargai biologi," Messchalck menegaskan.

Akibat cedera tersebut, maka bek berusia 27 tahun itu tidak akan bisa membantu City menghadapi Tottenham Hotspur (24/11/2013) di Liga Premier, dan Viktoria Plzen (27/11/2013) di match-day kelima penyisihan grup Liga Champions.(Ary)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya