Kapan Pemain Timnas U-19 Diciutkan Lagi? Ini Jawabannya

29 pemain yang ada sekarang di pelatnas akan tetap dipertahankan menjelang Piala Asia U-19 nanti.

oleh Defri Saefullah diperbarui 11 Jan 2014, 00:35 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2014, 00:35 WIB
gallery-bola-2-131003b.jpg
Timnas Indonesia U-19 membawa 29 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan di Yogyakarta. Ke 29 nama itu adalah hasil dari seleksi yang dilakukan di Batu, Jawa Timur, dari 40 kandidat awal.

Meski beberapa pemain bakal kembali dicoret untuk memenuhi kuota 23 nama di Piala Asia Junior nanti, jumlah pemain yang ada sekarang bakal tetap dipertahankan hingga Oktober nanti.

Hal itu ditegaskan oleh pelatih mental Garuda Jaya, Guntur Cahyo Utomo. Pria yang gemar menggunakan topi ini menyebut jika ke 29 nama yang sudah terpilih baru akan dicoret pada Oktober, selepas serangkaian uji coba yang sudah dijadwalkan.

"Pencoretan sudah tidak ada lagi mas. Skuat akan tetap seperti ini sampai Oktober nanti," terang Guntur seperti dikutip Goal.com, Jumat (10/1/2014).

"Terlepas dari faktor non teknis, formasi badannya akan tetap seperti ini. Keputusan penting ada setelah serangkaian uji coba nanti," tambahnya. (Def)

Baca Juga
Madrid Bungkam Osasuna
Udinese Singkirkan Inter
Yaya Toure Pemain Terbaik Afrika 2013

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya