Potret Pilu di Balik Citra Satelit Malam Hari yang Dirilis NASA

Sekilas, tak ada yang luar biasa dari citra satelit itu.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Mar 2018, 19:51 WIB
Diterbitkan 22 Mar 2018, 19:51 WIB
Wilayah Indonesia
Citra Satelit wilayah Indonesia (NASA)

Liputan6.com, Jakarta - Foto wilayah Indonesia tersebut dirilis National Aeronautics and Space Administration (NASA) pada April 2017. Sekilas, tak ada yang luar biasa dari citra satelit itu.

Namun sebetulnya, foto itu berbicara banyak, antara lain, soal ketimpangan hingga pemerataan pembangunan termasuk listrik. Dari foto itu terlihat jelas dua wajah Indonesia, Jawa yang gemerlap dan gelap yang mendominasi pulau lain. 

Ya, lebih dari separuh penduduk Indonesia mendiami Pulau Jawa. Sekitar 130 juta jiwa menyesaki pulau ini, mulai dari Jakarta hingga Surabaya.

Tidak heran jika dalam citra satelit malam hari yang dirilis NASA, Jawa adalah yang paling cemerlang disinari lampu perkotaan dan desa.

 


Kalimantan dan Sumatera

Wilayah Indonesia
Citra Satelit wilayah Sumatera dibandingkan Malaysia (NASA)

Bagaimana dengan pulau-pulau lain? Lihat saja Sumatera yang masih kalah gemerlap dibandingkan Malaysia. Pada citra ini, terlihat kota Pekanbaru, Medan, dan Padang yang cukup gemerlap.

Sebaliknya di Timur dan Kalimantan, kegelapan masih mendominasi, demikian dikutip dari laman Deutsche Welle. Bagian selatan Kalimantan didominasi oleh hutan dan perkebunan. Cahaya Kalimantan antara lain bersinar dari kota Banjarmasin, Balikpapan, Samarinda dan Bontang. Adapun Pontianak menjadi satu-satunya kota yang bercahaya di wilayah barat.

 


Papua

Papua
Citra Satelit wilayah Sumatera dibandingkan Malaysia (NASA)

Yang paling memprihatinkan adalah wilayah Papua yang tenggelam dalam kegelapan. Sedikit cahaya bisa dilihat pada kota Jayapura, Oksibil, Marauke, Timika, Sorong dan Manokwari. Uniknya kawasan yang seharusnya paling gelap, yakni puncak Jaya, justru bermandikan cahaya dari tambang Grasberg milik Freeport.

Di Sulawesi, Makassar sebenarnya adalah kota terbesar di Sulawesi. Namun justru Tanah Luwu yang terletak antara kota Palopo dan Bonebone yang paling cemerlang. Pasalnya, kawasan subur ini didiami oleh lebih dari dua juta penduduk yang kebanyakan hidup dari pertanian.

Pada citra satelit malam, kota Manado terlihat serupa mercusuar di utara Indonesia. Satu-satunya kota yang bisa menyaingi gemerlap kota yang berpenduduk setengah juta jiwa itu adalah Gorontalo dan Ternate di Maluku Utara.

Pekerjaan rumah pemerintah masih banyak untuk memeratakan pembangunan, termasuk listrik.

Sumber: Feed.Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya