Makan Kacang Pistachio Berlebih, 5 Hal Ini Akan Terjadi pada Tubuh

Nah, penasaran apa saja efek samping jika makan kacang pistachio secara berlebihan?

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 25 Feb 2021, 18:00 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2021, 18:00 WIB
Kacang pistachio
Kacang pistachio (sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta - Kacang-kacangan bila dikonsumsi dalam jumlah terbatas memang bisa bermanfaat bagi kesehatan. Salah satu kacang yang memiliki manfaat untuk kesehatan yakni pistachio.

Kacang pistachio kaya akan beberapa nutrisi penting dan bisa membantu menurunkan berat badan, kesehatan jantung dan usus. Karena kaya akan manfaat tesebut, pasti Anda berpikir bahwa makan sebanyak mungkin bisa membantu Anda mendapatkan semua manfaatnya secepat mungkin.

Namun, nyatanya mengkonsumsi kacang pistachio dalam jumlah yang besar malah akan menyebabkan masalah kesehatan dan memiliki efek samping bagi tubuh.

Nah, penasaran apa saja efek samping jika makan pistachio secara berlebihan? Berikut ulasannya seperti melansir dari Boldsky, Kamis (25/2/2021).

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini :

1. Penambahan Berat Badan

[fimela] berat badan
Ilustrasi berat badan dan diet | unsplash.com/@yunmai

Pistachio adalah camilan yang mudah dimakan, yang berarti Anda bisa dengan mudah mengunyahnya meski dalam jumlah yang banyak.

Namun, banyak yang tak tahu bahwa kebiasaan Anda mengonsumsi pistachio bisa menjadi penyebab kenaikan berat badan. Sebab, secangkir pistachio mengandung 700 kalori.

Jadi, jika Anda sedang menjalankan diet, coba kurangi mengkonsumsi pistachio.

2. Masalah Pencernaan

Mengatasi Masalah Pada Sistem Pencernaan Tubuh
Ilustrasi Sakit Perut Credit: pexels.com/pixabay

Kacang pistachio memiliki nilai kalori yang sangat tinggi. Karena itu, jika Anda mengonsumsinya terlalu banyak, Anda bisa mengalami kembung dan menyebabkan masalah pencernaan.

Kondisi tersebut tentu akan membuat Anda lesu, bahkan bisa mengganggu pencernaan karena Anda mengalami kehilangan nafsu makan.

3. Tekanan Darah Tinggi

Ilustrasi tekanan darah tinggi | Pera Detlic dari Pixabay
Ilustrasi tekanan darah tinggi | Pera Detlic dari Pixabay

Sebagian pistachio yang kita makan adalah yang dipanggang. Itu berarti kandungan garamnya tinggi.

Penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pistachio panggang memiliki kandungan natrium sekitar 121 mg per ons (28,3 g) pistachio.

Konsumsi natrium yang berlebihan juga bisa meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular. Ini juga menghasilkan tekanan darah tinggi dan terbukti bisa merugikan dalam jangka panjang.

4. Masalah Ginjal

Ginjal
Ilustrasi Ginjal Manusia Credit: pexels.com/pixabay

Mengonsumsi pistachio tidak menyebabkan masalah ginjal. Namun, jika Anda mengidap ginjal, konsumsi pistachio berlebihan akan memicu masalah lainnya.

Ini karena pistachio kaya akan sumber potasium. Kandungan ini akan membantu menjaga keseimbangan elektrolitik dan mengatasi masalah stres dan kecemasan dengan meningkatkan metabolisme tubuh.

Namun, bagi individu yang mengidap gangguan ginjal, ginjal tidak efisien dalam membuang kelebihan kalium dari dalam tubuh. Pada gilirannya, akan menghasilkan kandungan kalium berlebihan dalam tubuh yang juga bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan lainnya.

5. Serat Berlebih

Asupan Serat yang Sedikit
Ilustrasi Pemeriksaan Secara Medis Credit: unsplash.com/Ani

Konsumsi serat memang diperlukan untuk kelancaran buang air besar. Namun faktanya, terlalu banyak serat juga tidak baik bagi tubuh.

Ini bisa menyebabkan sindrom iritasi usus besar, kram perut, malabsorpsi dan sejumlah kondisi lain yang menyebabkan nyeri di perut. Jadi, hindari konsumsi pistachio terlalu banyak.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya