Sukses Besar: JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 Round 4 Guncang GTown Square dengan 300 Peserta

Acara ini berhasil menarik hingga 300 peserta dari 35 tim yang berasal dari berbagai daerah seperti Makassar, Palu, hingga Papua.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 12 Jul 2024, 20:04 WIB
Diterbitkan 12 Jul 2024, 20:04 WIB
Sukses Besar: JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 Round 4 Guncang GTown Square dengan 300 Peserta
Sukses Besar: JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 Round 4 Guncang GTown Square dengan 300 Peserta (doc: JakOne Mobile)

Liputan6.com, Jakarta Ajang bergengsi JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 Round 4 sukses digelar pada 5-7 Juli 2024 di GTown Square, Gading Serpong. Acara ini berhasil menarik hingga 300 peserta dari 35 tim yang berasal dari berbagai daerah seperti Makassar, Palu, hingga Papua. Dengan total hadiah mencapai Rp 75 juta, kejuaraan nasional Mini 4WD ini menunjukkan tingkat kompetitif yang tinggi.

Diselenggarakan oleh Banteng Motorsport dan di bawah naungan Ikatan Motor Indonesia (IMI), JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 mendapatkan dukungan dari sponsor ternama seperti JakOne Mobile dan Bank DKI. Kejuaraan ini bertujuan mempertemukan para penggiat Mini 4WD dan memperluas komunitasnya di Indonesia.

Bimo Pradikto, Direktur Banteng Motorsport, mengungkapkan kebanggaannya atas suksesnya acara ini. “Perhelatan keempat dari JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 ini adalah pencapaian besar. Partisipasi yang luar biasa dari ratusan peserta, baik yang sudah berpengalaman maupun pendatang baru, menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap balap Mini 4WD. Kami sangat berterima kasih kepada JakOne Mobile dan Bank DKI yang selalu mendukung kejuaraan ini, sehingga komunitas Mini 4WD semakin besar, kuat, dan dikenal luas di masyarakat,” ujarnya.

 

Mendukung kemajuan sektor UMKM

Sukses Besar: JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 Round 4 Guncang GTown Square dengan 300 Peserta
Sukses Besar: JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 Round 4 Guncang GTown Square dengan 300 Peserta (doc: JakOne Mobile)

Bank DKI, sebagai salah satu sponsor utama, turut menghadirkan UMKM binaannya dalam acara ini. Langkah ini merupakan bagian dari komitmen mereka untuk mendukung kemajuan sektor UMKM di Indonesia dan memberikan platform bagi UMKM untuk memperkenalkan produk mereka kepada masyarakat luas.

Keberhasilan seri ke-4 dari JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 ini memperkuat posisi Mini 4WD sebagai cabang olahraga ekshibisi resmi di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 yang akan digelar di Aceh dan Sumatera Utara pada 8-20 September 2024. Bank DKI juga berperan sebagai kolaborator dalam mempersiapkan para atlet Mini 4WD untuk bersaing di ajang PON tersebut.

 

Ajang mengembangkan dan menunjukkan kemampuan

Selain menyuguhkan hiburan bagi penggemar Mini 4WD, JakOne Mobile Indonesia Open Class 2024 memberikan peluang bagi para pembalap Mini 4WD untuk mengembangkan dan menunjukkan kemampuan mereka, mirip dengan para atlet di ajang PON. Acara ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga menjadi wadah pengembangan bakat dan pengetahuan di dunia balap Mini 4WD.

Kesuksesan acara ini mencerminkan sinergi yang luar biasa antara komunitas, sponsor, dan penyelenggara. “Mewakili tim kami di Banteng Motorsport serta seluruh pihak yang terlibat, kami terus berkomitmen untuk menghadirkan ajang balap yang berkualitas dan menjadi wadah inspiratif bagi para penggiat Mini 4WD di Indonesia,” tutup Bimo Pradikto.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya