Dengan Robot, Pekerja Disabilitas Bisa Layani Pelanggan Kafe di Jepang Ini dari Jarak Jauh

Para pekerja dengan disabilitas fisik dapat mengendalikan avatar robot mereka untuk melayani pelanggan dari jarak jauh

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 18 Jul 2021, 10:00 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2021, 10:00 WIB
Kafe di Jepang Gunakan Pelayan Robot agar Kaum Difabel bisa Tetap Bekerja
Kafe di Jepang Gunakan Pelayan Robot agar Kaum Difabel bisa Tetap Bekerja (Merdeka.com)

Liputan6.com, Jakarta Tempat usaha dengan staf disabilitas biasanya mempertemukan pelanggan secara langsung dengan pekerjanya. Namun, berbeda dengan sebuah kafe di Jepang di mana pekerja mengendalikan robot untuk melayani tamunya.

Kafe itu bernama Dawn Avatar Robot Cafe yang terletak di Nihonbashi, Tokyo, Jepang. Bisnis itu sebenarnya sudah dibuka sejak 2018, namun dengan konsep pop-up cafe.

Sejak dirintis, Dawn Avatar Cafe telah membuka kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk bekerja dari jarak jauh, dengan mengendalikan robot Orihime, yang dirancang oleh Ory Laboratories.

Dilansir dari Tatler, Rabu (14/7/2021), setelah kafe pop-up mereka sukses, Dawn Avatar Robot Cafe akhirnya membuka lokasi permanen di Nihonbashi yang juga menjadi tempat andalannya.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

Dikendalikan dari Jarak Jauh

Sementara itu, Ory Laboratories, sejak 2012 memiliki misi "menghilangkan kesepian umat manusia." Perusahaan itu juga bekerja dengan penyandang disabilitas untuk memberikan kesempatan mereka bisa bekerja dengan normal.

Salah satu pendiri dan CEO Ory Laboratories Kentaro Yoshifuji mengatakan bahwa ia merancang avatar robot yang dikendalikan dari jarak jauh, karena terinspirasi pengalamannya terbaring di tempat tidur selama tiga tahun.

Robot Orihime-D sendiri memiliki tinggi 120 centimeter. Mereka dilengkapi dengan kamera, mikrofon, dan speaker yang memungkinkan pelanggan untuk berkomunikasi dengan pelayan, serta melayani mereka.

Mereka dikendalikan melalui internet menggunakan gerakan mata atau gestur sederhana.

Tak Hanya Bisa Dikendalikan Penyandang Disabilitas

Robot-robot ini bisa menjadi avatar bagi para pekerja yang kesulitan meninggalkan rumah karena memiliki disabilitas fisik tertentu.

Namun, tidak hanya bisa dikendalikan pekerja dengan keterbatasan fisik, robot-robot tersebut juga bisa dikontrol oleh lansia, serta orang yang harus tetap di rumah karena kebutuhan tertentu seperti mengasuh anak.

Avatar Orihime ini juga tersedia dalam berbagai warna mata, sehingga membuat mereka lebih mudah dibedakan. Selain itu, pekerja kafe juga dapat memilih warnanya sesuai dengan mood mereka saat itu.

Ketika masih berbentuk kafe pop-up, Dawn Avatar Robot Cafe biasanya hanya menyajikan minuman saja. Namun, lokasi permanen baru mereka akan memiliki menu yang bisa berubah sesuai musimnya.

Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona

Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona
Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya