Liputan6.com, Kansas - Insiden penembakan kembali terjadi di salah satu negara bagian di Amerika Serikat. Penembakan terjadi di Pusat Komunitas Yahudi Greater Kansas City, mengakibatkan tiga orang tewas.
Seperti dilansir dari CNN, Senin (14/4/2014), peristiwa penembakan tersebut terjadi di 2 tempat. Yakni di Pusat Komunitas Yahudi Greater Kansas City dan Desa Shalom. Kedua kawasan ini dipisahkan oleh sebuah jalan komersial utama di Overland Park.
Juru bicara Overland Park menyebut polisi telah menangkap seseorang di area parkir sebuah sekolah dasar di kawasan tersebut. Saat dibawa, orang tersebut berteriak "Heil Hitler!". Bahkan orang tersebut sempat tertangkap kamera sedang tersenyum .
Dilansir dari ABC News, pria yang ditangkap oleh polisi adalah Fraiser Glenn Cross Jr. dari Aurora.
Kepala Kepolisian Overland Park, John Douglass menuturkan, 2 korban tewas dalam penembakan itu adalah laki-laki. "Satu meninggal di tempat kejadian dan yang lain meninggal setelah dibawa ke rumah sakit," urainya.
Korban ketiga, lanjut Douglass, adalah seorang wanita yang tertembak di komunitas para pensiunan di Desa Shalom. "Dia meninggal di tempat kejadian," jelasnya.
"Kami tidak punya indikasi bahwa ia mengenal para korban," tambah Douglass .
Saat kejadian, kawasan tersebut sedang ramai karena sedang digelar sebuah kontes tari.
"Komunitas ini dipenuhi oleh anak muda. Mereka kemudian berbaring begitu tembakan terdengar. Beberapa anak kecil dibawa ke kamar ganti dan diminta berbaring di lantai saat tembakan terdengar," kata wartawan KSHB, Lisa Benson.
Sejauh ini, FBI masih mengusut kasus penembakan tersebut. Namun identitas orang-orang yang tewas dalam insiden itu belum dipublikasikan.
Komunitas Yahudi itu juga mengkonfirmasi penembakan, melalui halaman Facebook. Mereka mengatakan penembakan terjadi di dekat pintu masuk Lewis and Shirley White Theater. Bangunan itu kini sudah diblokir oleh polisi. (Yus Ariyanto)
Penembakan di Komunitas Yahudi di Kansas City, 3 Tewas
Peristiwa penembakan kembali terjadi di Amerika Serikat. Kali ini di Kansas City.
diperbarui 14 Apr 2014, 08:28 WIBDiterbitkan 14 Apr 2014, 08:28 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
1 Orang Tewas dalam Tawuran di Klender, Ada Korban Lain Tertancap Busur Tanah
Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Sumbar
Daftar Kota Lokasi SKB Non CAT CPNS 2024 Kementerian Keuangan
VIDEO: Cabup Biak yang Lakukan Kekerasan Seksual Ditangkap
Umroh Berpakaian Jemaah Wanita, Kepulangan Selebgram Isa Zega Disambut Aksi Protes di Bandara Soekarno Hatta
Berlangsung Malam Hari, Grand Prix Formula 1 Las Vegas Punya Tantangan dan Karakter Tersendiri
Tips Olahraga untuk Pemula: Panduan Lengkap Memulai Gaya Hidup Sehat
Cara Sederhana Membuat Ayam Goreng Lezat dan Matang Sempurna, Tanpa Perlu Diungkep
7 Potret Rifki Farabi Kakak Zahwa Nadhira, Ungkap Rindu Usai Didahului Menikah
Tips Agar Anak Cepat Bicara: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
10 Tips Agar Anak Berhenti Minum Susu Formula dengan Mudah
Termasuk Mega Putri Aulia, Ini Kisah 4 Artis yang Mantap Berhijrah dan Tinggalkan Dunia Hiburan