Seni Cantik Makanan di Atas Sendok

Meski disusun di media yang sempit, potongan makanan itu terlihat sangat rapi.

oleh Liputan6 diperbarui 31 Agu 2015, 11:01 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2015, 11:01 WIB
Seni Cantik Makanan di Atas Sendok
Contoh hasil karya seni dari bahan makanan yang ditata di atas sendok. (Puffington)

Liputan6.com, Bucharest - Seorang arsitek asal Rumania satu ini berhasil memanfaatkan berbagai macam makanan untuk menghasilkan karya seni yang unik. Alih-alih menggunakan piring yang lebih besar, ia lebih memilih sendok untuk dijadikan sebagai kanvas.

Diberitakan The Puffington pada Senin (31/8/2015), Ioana Vanc memang senang membuat potongan karya seni dengan menggunakan objek sehari-hari. Terlebih lagi dengan seni makanan.

Untuk mendorong dirinya supaya lebih kreatif, ia pun membuat berbagai macam karya seni dari makanan, sehingga terlihat lebih menarik dan cantik.

Berbagai macam bentuk pun dibuat oleh Vanc. Seperti bunglon, panda, Batman, burung, penguin, Mr. Bean, dan lainnya. Buah-buahan dan sayuran yang digunakan, dipotong dan dibentuk menyerupai masing-masing karakter. Warna juga disesuaikan dengan karakter aslinya.

 

Seni menggunakan makanan yang disusun di atas sendok. (Puffington)

Meski disusun di media yang sempit, potongan makanan itu terlihat sangat rapi. Saat memakai sendok yang lebih besar, proses pembuatannya juga sangat menantang.

Bentuk karya seni yang dihasilkan memang kecil. Tapi, Vanc berhasil membuat setiap potongan dengan baik dan terlihat sangat nyata. Keren!

Beberapa contoh karya seni dari makanan yang ditata di atas sendok. (Puffington)

(Frederica)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya