Top 3: Penjelasan NASA Tentang Kiamat 23 September

NASA membantah teori planet Nibiru yang pertama mengemuka tahun 1970-an yang menduga kiamat akan datang pada tahun 2003, 2012, atau 2017.

oleh Arie Mega PrastiwiAlexander LumbantobingCitra Dewi diperbarui 22 Sep 2017, 10:30 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2017, 10:30 WIB
Kiamat-01
Sebuah asteroid akan melintasi Bumi malam sebelum Natal. Namun sebuah kelompok mengungkapkan bahwa kiamat akan datang. (News.com.au)

Liputan6.com, Jakarta - Kisah kiamat selalu menyentuh naluri bertahan hidup dalam diri manusia. Pada Jumat (22/9/2017), para pembaca Liputan6.com kanal Global paling tertarik membaca penjelasan yang dikeluarkan oleh NASA tentang rekaan kiamat 23 September.

Selain urusan kiamat, para pembaca juga tersedot perhatiannya membaca sejumlah peraturan aneh di seluruh dunia. Padahal, ada alasan tertentu yang menjadi dasar penerbitan kebijakan itu.

Kekhawatiran berat badan berlebih juga membuat penasaran pembaca, apalagi kalau sudah berbagai cara ditempuh untuk menurunkan berat. Ada dugaan bahwa bakteri pencernaan menjadi biang keladi permasalahan

Berikut adalah Top 3 Global selengkapnya:

 

1. Kiamat Akan Terjadi pada 23 September 2017? Ini Penjelasan NASA

Ilustrasi semburan sinar gamma (gamma-ray burst, GRB) dari suatu supernova yang sedang akan mati. (Sumber Wikimedia Commons)

Ramalan kiamat soal kehancuran Bumi kembali beredar. Kali ini, prediksi itu dilontarkan oleh David Meade. Ia mengatakan, tepat 23 September 2017, Nibiru akan datang dan Bumi akan hancur.

Ramalan Meade diikuti dengan rekaman di situs berbagi video oleh kelompok evangelis Kristen yang meramalkan Rapture atau Pengangkatan, viral di dunia maya dengan judul September 23, 2017: You Need to See This.

Ada alasan Meade meramalkan kiamat 23 September 2017 yaitu berdasarkan ayat dan kode angka di Alkitab. Meade tertuju pada angka 33.

Selanjutnya...


2. 7 Aturan Aneh yang Dibuat Pemerintah di Seluruh Dunia

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-Un mengamati uji coba peluncuran rudal balistik Hwasong-12 di lokasi yang tidak diketahui pada foto yang dirilis Sabtu (16/9). Kim mengaku ingin

Sejarah manusia bertaburan aturan-aturan yang tampak konyol, walaupun mungkin tidak terlalu aneh menurut konteks ruang dan waktu.

Pemerintah dari berbagai negara terkadang mengaku bahwa upaya mereka mengendalikan hidup warga adalah demi kebaikan bersama, semisal keamanan nasional, moralitas, dan keselamatan pribadi.

Akan tetapi, tentu saja ada aturan-aturan yang jelas nyeleneh. Korea Utara, misalnya, dikenal sebagai negara terkucil paling represif sedunia.

Di negeri itu, warga dilarang melontarkan guyonan yang bersifat sarkasme dan juga kritik tak langsung terhadap pemerintahan Kim Jong-un.

Selanjutnya...


3. Berat Badan Tak Kunjung Turun? Cek Bakteri Usus Anda

Ilustrasi (iStock)

Anda sudah diet ketat namun berat badan tak kunjung turun juga? Mungkin rasio bakteri pada usus Anda jadi penyebab masalah tersebut.

Sebuah studi yang dipublikasi di International Journal of Obesity, mengungkap adanya keterkaitan bakteri di dalam usus dan pengaruhnya terhadap kemampuan seseorang untuk menurunkan berat badan.

Penelitian itu menjadi bukti tambahan bahwa satu pola diet tak bisa dipakai secara umum bagi seseorang yang berencana untuk menurunkan berat badan.

Selanjutnya...

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya