Ada Penampakan Hantu di Latar Belakang Foto Keluarga Ini?

Penampakan hantu diduga tertangkap kamera di latar belakang foto keluarga di Amerika Serikat.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 19 Des 2017, 23:25 WIB
Diterbitkan 19 Des 2017, 23:25 WIB
Tricia Endres merasa ada penampakan aneh (hantu) tepat di belakang tubuhnya. Sebuah cahaya tak lazim tertangkap oleh kamera (Twitter/@DKinchenFOX29)
Tricia Endres merasa ada penampakan aneh (hantu) tepat di belakang tubuhnya. Sebuah cahaya tak lazim tertangkap oleh kamera (Twitter/@DKinchenFOX29)

Liputan6.com, Delaware - Aneh dan menyeramkan, begitulah kalimat yang tepat untuk menggambarkan foto seorang ibu bersama dua anaknya asal Delaware, Amerika Serikat.

Dilansir dari laman FOX29.com, Selasa (19/12/2017), di tengah suasana perayaan Natal 2017, seorang ibu berfoto bersama dua buah hatinya yang masih kecil.

Hujan salju turun malam itu, menambah tebal tumpukan es halus yang menutupi permukaan tanah. Cahaya lampu hias Natal yang benderang menghangatkan suasana kala itu. 

Untuk mengabadikan momen tersebut, sang ibu mengajak dua anaknya berfoto membelakangi lampu yang terang. Namun, saat melihat hasilnya, wanita itu kaget bukan kepalang.

Saat ditanya oleh FOX29, Tricia Endres mengatakan bahwa ada penampakan aneh seperti hantu tepat di belakang tubuhnya. Sebuah bayangan tak lazim tertangkap oleh kamera.

"Awalnya saya sedikit panik. Sebab, bayangan itu begitu menyeramkan seperti hantu," ujar Endres.

"Untuk itu saya meminta suami saya untuk memeriksa penampakan apa yang ada di dalam foto," tambahnya.

Hal ini kemudian menarik John Levy, pendiri Olde City Paranormal.

Jika Endres menganggap bayangan itu adalah sosok hantu, maka beda halnya dengan Levy.

"Itu adalah gambar yang begitu keren. Tapi saya melihat itu hanyalah efek matricking dan bisa terjadi kapan saja jika Anda tengah memotret," ujar Levy.

"Jika Anda melihat di kanan dan kiri terdapat lampu dekat jendela, maka efek itu diciptakan dari hasil pantulan cahaya," tambahnya.

Jadi, paranormal tersebut memastikan jika cahaya tersebut bukan berasal dari hantu.

 

Penampakan Hantu Kepala Buntung Gendong Bayi

Chris menyakini jika penampakan yang ia lihat adalah sosok menyerupai manusia berkepala buntung yang sedang menggendong bayi (Capture/ Youtube dans le monde)
Chris menyakini jika penampakan yang ia lihat adalah sosok menyerupai manusia berkepala buntung yang sedang menggendong bayi (Capture/ Youtube dans le monde)

Sebelumnya, sebuah gambar mengerikan tertangkap kamera. Diduga itu adalah hantu berkepala buntung tengah menggendong bayi.

Sejak awal, Chris Chalker sudah merasa ada yang tak beres dari sebuah rumah yang tengah ia perbaiki. Kehadiran arwah gentayangan yang ada di ruang bawah tanah tersebut juga dirasakan oleh teman-temannya.

Dilansir dari situs Mirror.co.uk, rumah yang masih dalam proses perbaikan tersebut terletak di Georgia, Bristol, Inggris.

Chris Chalker dan koleganya Darren Vowles yang tengah bekerja di ruang bawah tanah properti tersebut menangkap gambar hantu lewat rekaman kamera kepunyaannya.

Bangunan yang sudah lama berdiri tersebut, rencananya akan direnovasi dan akan diubah menjadi apartemen. Untuk itu, aktivitas bekerja keduanya sering dihabiskan di ruang bawah tanah sebagai tempat meletakan pasokan batu.

Mulanya, Chris menyalakan kamera. Dari gambar yang di dapat terdapat lingkaran-lingkaran putih.

"Lingkaran putih tersebut terlihat tak lama setelah saya memfilmkan ruangan gelap tersebut," ujar Chris.

Tak lama setelah menyalakan rekaman video, terlihat penampakan yang lewat begitu cepat. Saat diperlambat, Chris menyakini jika penampakan itu adalah sosok menyerupai manusia tapi berkepala buntung yang sedang menggendong bayi.

Hal ini diakui oleh Chris dan rekannya bahwa penampakan tersebut bukan yang pertama.

"Kejadian aneh yang saya alami adalah kehilangan tembakau. Kala itu, secara sengaja saya meninggalkan tembakau di ruang bawah tanah. Tiba-tiba, tembakau itu sudah terbakar," ujar Chris.

Kejadian aneh lainnya juga dialami oleh rekan Chris. Ia bilang, pernah terjadi lampu di ruang bawah tanah yang tiba-tiba meledak secara acak.

Setelah diselidiki, Chris mengatakan bahwa rumah tua tersebut adalah bekas kediaman keluarga aristokrat (bangsawan) pada Abad ke-18. Sehingga ada banyak cerita mistis yang terpengaruh dari kejadian masa lampau.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya