Liputan6.com, Jakarta - Selama bulan puasa, banyak orang memilih untuk menyimpan bahan makanan yang akan digunakan sebagai menu berbuka maupun sahur.Â
Advertisement
Namun sayangnya, terkadang bahan makanan tersebut justru berakhir di tempat sampah alias terbuang sia-sia.Â
Melansir laman Mental Floss, Jumat (24/4/2020), berikut adalah 7 cara supaya kita tidak membuang banyak bahan makanan yang tak terpakai di rumah, terlebih selama bulan puasa:
1. Simpan Makanan Anda dengan Benar
Menyimpan makanan Anda dengan benar akan membuatnya tetap segar lebih lama.
Jika roti Anda biasanya basi sebelum Anda menghabiskannya, simpan setengahnya di dalam kotak roti dan bekukan sisanya untuk nanti.
Simpan kentang dan tomat pada suhu ruangan.
Jangan menyimpan telur Anda di kompartemen pintu lemari es, ini yang kerap jadi kesalahan bagi banyak orang.Â
Advertisement
2. Ikuti Aturan
Seperti halnya rak yang disimpan di supermarket, gunakan metode "masuk pertama, keluar pertama" saat mengisi lemari es Anda.
Setelah mencuci produk Anda dan mengganti semua barang lainnya, letakkan bahan-bahan yang lebih baru di belakang kulkas dan pindahkan barang-barang yang lebih lama ke depan sehingga bahan tersebut akan digunakan lebih dulu.Â
3. Tata Kulkas dengan Rapi
Barang yang tak terlihat menjadi salah satu utama mengapa Anda berakhir membuangnya.Â
Pastikan bahwa Anda mengetahui letak semua bahan yang dibutuhkan, sehingga mereka tak tertinggal membusuk di dalam kulkas.Â
Advertisement
4. Pahami Cara Membekukan Buah
Membekukan beberapa bahan makanan sepertu buah bisa menjadi cara penyimpanan yang baik.
Pertama, cuci buah dan pilah-pilah untuk setiap bagian yang busuk. Beberapa buah, seperti blackberry, raspberry, dan plum akan membeku lebih baik dengan bantuan larutan gula, meskipun cranberry, blueberry, dan kismis biasanya baik-baik saja.
Setiap jenis buah memiliki cara pembekuannya masing-masing.Â
5. Ketahui Tanggal Kadaluwarsa
Penelitian telah menunjukkan bahwa kita membuang lebih dari setengah makanan yang kita simpan di lemari es.
Label makanan yang salah dipahami adalah salah satu alasan di balik pemborosan.Â
"Best by" adalah tanggal yang disarankan agar pembeli menggunakan produk mereka. Tidak berarti barang tersebut tidak aman untuk dimakan setelah tanggal tertentu.Â
Advertisement
6. Persiapkan Rencana Masak dengan Baik
Mengetahui apa yang ingin Anda makan dalam beberapa hari ke depan, dapat membantu Anda mengetahui bahan-bahan apa yang akan diperlukan dan disimpan di kulkas.Â
7. Berbelanja dengan Bijak
Daftar belanja menjadi penting ketika Anda ingin berbelanja dengan efektif dan bijak.
Biasakan untuk membuat daftarnya sebelum pergi ke supermarket supaya Anda mengetahui betul bahan apa yang diperlukan dan bahan apa yang sudah Anda miliki di rumah.Â
Jika tidak, Anda akan berfikir bahwa Anda memerlukan semua bahan yang Anda lihat di lorong supermarket.Â
Advertisement