Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Ramai Soal Predator Fetish Kain Jarik, 3 Kasus Serupa Ini Picu Kematian

Aktivitas seksual dengan fetish semacam ini pernah diberitakan di media asing. Bahkan korbannya sampai meninggal dunia.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 31 Jul 2020, 21:00 WIB
Diterbitkan 31 Jul 2020, 21:00 WIB
Kisah Viral, Gilang, Fetish Kain Jarik, Fetish, Arti Fetish
Kisah Predator Fetish Kain Jarik Berkedok Riset Akademik yang melibatkan sosok berinisial G ramai dibahas di Twitter sampai dengan pagi ini. (Twitter)

Liputan6.com, Jakarta Media sosial tengah diramaikan tentang pria berinisial G yang disebutkan terkait fetish kain jarik. Sebab ia meminta korban membungkus tubuhnya seperti pocong.

Berawal dari sebuah utas dari akun @m_fikris berjudul Predator 'Fetish Kain Jarik' Berkedok Riset Akademik dari Mahasiswa PTN di SBY, kemudian isu itu menyedot perhatian publik.

G lalu menjelaskan perihal riset yang akan dilakukan kepada yang bersangkutan. Termasuk hal aneh dan mengganjal saat yang dimintai tolong harus dibungkus seperti pocong.

Setelah menceritakan pengalaman tersebut, salah satu rekannya mengatakan jika aktivitas bungkus membungkus seperti pocong atau dibungkus jarik adalah fetish.

Aktivitas seksual dengan fetish semacam ini juga pernah jadi sorotan media asing, karena korban meninggal dan pelaku akhirnya dijerat hukum. Berikut ini tiga kasus fetish terkait bungkus membungkus, dikutip dari berbagai sumber, Jumat (31/7/2020):

 

1. Serangan Jantung Selama Sesi 'Perbudakan'

Jenazah
Ilustrasi Foto Jenazah (iStockphoto)

Seorang pria dipenjara selama lima tahun karena menyebabkan kematian seorang pria yang telah menjadi bahan fetish-nya selama berhubungan seksual.

Alun Williams (47) meninggal karena serangan jantung setelah dibungkus dengan kain selama aktivitas 'perbudakan' saat bercinta di sebuah flat di Dover, demikian dikutip dari laman BBC.

Richard Bowler (35) dari Sturry Road, Canterbury, dinyatakan bersalah melakukan pembunuhan karena kelalaian.

Sebuah laporan post-mortem mengatakan selama dibungkus dengan kain Williams mengalami dehidrasi, yang menyebabkan serangan jantungnya.

 

2. Kematian Profesor

Ilustrasi jenazah
Ilustrasi jenazah. (iStockPhoto)

Sekitar tujuh bulan setelah kematian profesor UCLA Doran George pada usia 48, informasi otopsi muncul. George disebut meninggal selama aktivitas seks lantaran melakukan mummification fetishism.

Kematian dilaporkan terjadi di ruang bawah tanah saat ia dan pasangan tengah melakukan BDSM. Autopsi menemukan penyebab langsung kematian yaitu "kematian mendadak selama perbudakan mumifikasi".

George dimumikan dengan cara dibungkus plastik sebagai bagian dari permainan seks konsensual yang juga melibatkan penggunaan rantai, menurut laporan media, demikian dikutip dari laman sfgate.com.

Pakar keselamatan dalam komunitas BDSM sering memperingatkan bahwa segala jenis permainan seks yang berkaitan dengan menghambat saluran pernafasan berpotensi mematikan.

 

3. Tewas Usai Bercinta di Motel

Jenazah
Ilustrasi Foto Jenazah (iStockphoto)

Jason Farmer (34) ditangkap atas kasus pembunuhan Angela Montante di America's Inn and Suites dekat Beechnut.

Mengutip Daily Mail, keterangan polisi menyebut pihaknya telah memeriksa ke dalam motel dan menemukan korban yang tewas dengan tubuh dibungkus oleh selimut.

Jaksa mengatakan, Farmer menunggu 24 hingga 36 jam sebelum memanggil polisi. Pihak berwenang menduga bahwa pasangan itu melakukan aktivitas seks dengan fetish mummification.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya