Cetak Rekor Dunia Baru, Pria Autisme Selesaikan Rubik 3x3x3 dalam 3,13 Detik

Lampaui rekor sebelumnya, Max Park berhasil memecahkan rubik 3x3x3 hanya dalam 3,13 detik.

oleh Yasmina Shofa Az Zahra diperbarui 16 Jun 2023, 19:40 WIB
Diterbitkan 16 Jun 2023, 19:40 WIB
Max Park Pecahkan Rekor Rubik 3x3x3
Max Park berhasil memecahkan rubik 3x3x3 dalam 3,13 detik. (YouTube/Guinness World Records)

Liputan6.com, Long Beach - Pria berusia 21 tahun catat rekor dunia terbaru dalam memecahkan rubik 3x3x3 hanya dalam 3,13 detik.

Melansir UPI, Jumat (16/6/2023), juara speedcubing tersebut berhasil lampaui rekor dunia sebelumnya.

Guinness World Records mengumumkan Max Park mengambil rekor di Pride di Long Beach, California.

Park berhasil memangkas 0,34 detik dari rekor yang dibuat oleh speedcuber China Yusheng Du pada tahun 2018.

Sebelum prestasi terbarunya ini, Park sempat menempati posisi kedua dalam olahraga tersebut dengan waktu 3,63 detik, yang artinya masih di bawah Yusheng Du.

Hingga akhirnya ia berhasil melampaui Yusheng Du juga rekornya sendiri.

Sang juara rubik tersebut juga memegang gelar Rekor Dunia Guinness untuk penyelesaian tunggal dan penyelesaian rata-rata untuk rubik kubus 4x4x4, kubus 5x5x5, kubus 6x6x6 dan kubus 7x7x7.

Fakta menarik terkait Park adalah ia didiagnosa autisme sejak kecil dan speedcubing baginya adalah sebuah terapi, menurut pernyataan orangtuanya, Schwan dan Miki, dalam sebuah pernyataan kepada Guinness World Records.

“Ada suatu masa ketika Max bahkan tidak bisa membuka botol air,” kata mereka.

“Tetapi, dia menunjukkan minat untuk memecahkan kubus Rubik.”

Jika kamu merasa familiar dengan wajah Park, mungkin karena kamu pernah menonton film dokumenternya di Netflix.

Ia bersama dengan teman dan sesama juara speedcubing Feliks Zemdegs tampil di film dokumenter The Speed Cubers tahun 2020.

Denny Darko Raih Rekor MURI, Buat Lukisan Karakter Film Ant-Man dari Ribuan Rubik

Denny Darko
Denny Darko saat meraih rekor MURI di Gandaria City Mall, Jakarta Selatan, Jumat (17/2/2023), setelah berhasil membuat lukisan dari susunan kubus rubik terbanyak. (Dok. via M. Altaf Jauhar)

Bukan bermain rubik biasa, pria ini dapat penghargaan MURI karena buat karya unik dari rubik.

Denny Darko meraih penghargaan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), atas karyanya membuat lukisan tokoh pemeran film Ant-Man and the Wasp: Quantumania.

Berkolaborasi dengan Chintya Akemi Keirayuki, Denny Darko meraih rekor MURI karena berhasil membuat lukisan dari susunan kubus rubik terbanyak. Total sebanyak 1705 buah kubus rubik yang digunakan.

"Total pembuatannya selama 21 jam, tapi terpecah di beberapa hari, ya. Diskusi cari gambar itu di luar proses pembuatan," ujar Denny Darko kepada wartawan di Gandaria City Mall, Jakarta Selatan, Jumat (17/2/2023).

"Total rubik kubusnya 1705. Jadi ini real. Kalau rubiknya dikeluarkan, masih bisa dipergunakan," sambung Denny.

Lebih lanjut, Denny mengungkap motivasi membuat proyek tersebut. Ia menyukai karakter yang ada di film Ant-Man and the Wasp: Quantumania, dan menerjemahkan dalam karya berdimensi mencapai panjang 308cm dan tinggi 180cm.

Baca selengkapnya di sini...

Main Rubik Sambil Bergelantungan, Remaja California Cetak Rekor

Cara Bermain Rubik
Cara Bermain Rubik (sumber: Pixabay)

Kali ini, aksi mengejutkan lainnya datang dari California, seorang remaja buat rekor dengan bermain rubik sambil bergelantungan.

Seorang remaja California berhasil mencetak sejarah baru, meski tak tercatat secara resmi.

Ia berhasil memecahkan rekor bermain rubik sambil juggling dan bermain rubik sambil melakukan posisi menggantung dan terbalik.

Dikutip dari laman UPI, Jumat (24/12/2021) Ethan Jan, adalah siswa di Redlands High School, California.

Lokasi pemecahan rekor ini ia lakukan di Terrier Gym yang berada di area sekolah.

Jan berhasil mencatat rekor bermain rubik sambil juggling dalam waktu 15,63 detik, mengalahkan rekor saat ini 17,16 detik.

Sementara itu, rekor main rubik sambil menggantung dan terbaik ia selesaikan dalam waktu 8,91 detik, lebih cepat dari catatan waktu 10,81 detik yang pernah dicatat sebelumnya.

Bukti dari kedua upaya sedang diajukan ke Guinness World Records untuk ditinjau.

Baca selengkapnya di sini...

Bermain Rubik dalam Waktu 14 Detik Sambil Bersepeda, Remaja di India Pecahkan Rekor Dunia

Remaja India pecahkan rekor dunia bermain rubik sambil bersepeda
foto: guinnessworldrecords

Jika sebelumnya bermain rubik sambil bergelantungan, remaja di India cetak rekor dunia dengan bermain rubik sambil bersepeda.

Seorang penggemar permainan rubik di India memecahkan Rekor Dunia Guinness dengan memecahkan permainan itu dalam waktu 14,32 detik dengan mengendarai sepedanya.

Dikutip dari UPI, Sabtu (19/3/2022), Jayadharshan Venkatesan dari Chennai, Tamil Nadu, mengatakan kepada Guinness World Records dia menghabiskan dua tahun untuk menyempurnakan teknik speedcubing sebelum memecahkan rekor dunia.

Remaja 12 tahun itu menyelesaikan teka-teki rubik dalam 14,32 detik dan mendapatkan rekor waktu tercepat untuk memecahkan teka-teki rubik sambil berada di atas sepeda.

Keterampilan rubik Venkatesan sebelumnya membuatnya mendapatkan tempat di Asia Book of Records ketika ia memecahkan 60 rubik dalam 30 menit hanya dengan menggunakan satu tangan.

Sebelumnya seorang remaja California berhasil mencetak sejarah baru, meski tak tercatat secara resmi. Ia berhasil memecahkan rekor bermain rubik sambil juggling dan bermain rubik sambil melakukan posisi menggantung dan terbalik.

Baca selengkapnya di sini...

Infografis cuti bersama Idul FItri bertambah
Infografis cuti bersama Idul FItri bertambah (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya