Dapatkah Raih Perut Rata di Usia Tua Tanpa Angkat Beban?

Mendapatkan perut rata di usia tua, caranya sama saja seperti yang dilakukan orang-orang berumur muda, yaitu angkat beban dan aerobik.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 19 Jun 2018, 14:00 WIB
Diterbitkan 19 Jun 2018, 14:00 WIB
Ilustrasi Tai Chi (iStockphoto)
Perut Rata di Usia Tua Tidak Bisa Diraih Hanya dengan Melakukan Gerakan Aerobik Saja. (Ilustrasi iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Memasuki usia tua, rasa-rasanya sulit mendapatkan perut rata mengingat terbatasnya gerak untuk melakukan sederet olahraga yang dianjurkan.

Untuk mendapatkan perut rata, berat badan ideal, sehat, dan ukuran pinggang yang normal di usia tua, sangat dianjurkan untuk menggabungkan olahraga angkat beban dan aerobik selama melakukan aktivitas fisik.

Para pakar di bidang olahraga mengatakan bahwa latihan beban jauh lebih efektif untuk menjaga perut senantiasa rata, ketimbang hanya melakukan aerobik (berjalan atau bersepeda) ketika usia tua.

Frank Hu, Peneliti dari Harvard School of Public Health, mengatakan, "Kami ingin menggarisbawahi bahwa melakukan latihan beban dapat mengurangi obesitas di perut, terutama di kalangan orang tua."

 

Rata di Usia Tua

Pria yang rutin melakukan latihan beban selama 20 menit, lanjut Frank, kemungkinan untuk mengalami peningkatan lemak perut karena usia sangatlah kecil.

"Bila dibandingkan dengan pria yang menghabiskan waktu yang sama untuk latihan aerobik," kata dia menjelaskan seperti dikutip Daily Mail, Selasa, 19 Juni 2018.

Namun, dari penelitian yang mereka lakukan selama beberapa tahun diketahui kalau menggabungkan latihan beban dengan aerobik akan menghasilkan sesuatu yang optimal.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya